KUA Kokap Canangkan Progam Pelita Madinahku di Kantor Kapanewon

Kulon Progo (KUA Kokap) – Progam Pelita Madinahku diselenggarakan oleh Kantor Urusan Agama (KUA) Kokap. Acara berlangsung di Mushola As Shomad komplek kantor Kapanewon setempat, pada Jum’at (14/11/2025) pagi, sebagai upaya sinergitas antara instansi pemerintah dalam pembinaan spiritual masyarakat.

Panewu Kokap Marsi, SIP., MPA, bersama jajarannya hadir untuk menerima dan mengikuti kegiatan tersebut. Kehadiran ini menunjukkan komitmen Kapanewon dalam mendukung terciptanya lingkungan yang agamis dan kondusif.

Kegiatan Pelita Madinahku didampingi oleh Penyuluh Agama Islam Kokap yaitu Ana Ro’yatul Ulum, S.Ag., Muh Khozin, S.Pd.I., Anisah, S.Ag., Mujiasih, S.Ag. Materi inti pada pertemuan kali ini disampaikan oleh Pono, S.Sos.I. yang membahas mengenai Ibadah Praktis.

Kepala KUA Kapanewon Kokap Muhamad Sururudin, S.Ag., turut menyampaikan apresiasi atas kelancaran dan antusiasme dalam kegiatan ini. “Program Pelita Madinahku ini merupakan ikhtiar nyata KUA dalam menjalankan program prioritas Kementerian Agama RI, khususnya yang berkaitan dengan peningkatan literasi dan edukasi keagamaan serta penguatan Moderasi Beragama di tengah masyarakat,” ungkapnya. “Kami sangat mengapresiasi sinergi yang terjalin, khususnya dengan Kapanewon Kokap.,” ujarnya.

Melalui kegiatan Pelita Madinahku, KUA Kokap berharap kegiatan keagamaan ini dapat terus menjangkau berbagai elemen dan lingkungan, mewujudkan masyarakat Kokap yang semakin agamis, toleran, dan literat. (pma/dpj )

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *