Gema Ayat Al Quran dan Salawat Warnai Hari Santri MTsN 2 Kulon Progo
Kulon Progo (MTsN2KP) – Selasa,22/10). Pagi yang cerah, upacara peringatan Hari Santri Nasional berlangsung hikmat di lapangan madrasah setempat, Selasa (22/10) pagi. Para petugas upacara melibatkan pengurus OSIS anyar yang baru saja selesai mengikuti Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK).
Pembina upacara Kepala madrasah, Muhamad Dwi Putranto, S.Pd. M.Pd., mengapresiasi petugas upacara yang lebih tertib dan serius. Berikutnya sambutan Menteri Agama dibacakan dengan runtut.
Para peserta upacara mengenakan busana santri dan tidak menjadi penghalang, baik sebagai petugas maupun peserta, Nisrina kelas 9 D yang juga mantan pengurus OSIS dengan tegas membaca Ikrar santri dan ditirukan seluruh peserta.
Pembelajaran di kelas berakhir pada istirahat pertama, setelah itu kegiatan siswa kelas 9 yaitu, mukoddaman berupa tadarus al qur’an 30 juz dipandu para guru di halaman madrasah. Lantunan ayat-ayat suci Al Qur’an menggema di madrasah. Kegiatan juga dilengkapi tahfiz juz 30 yang diemban oleh siswa siswi kelas 7 dan 8 di kelas masing masing. Hafalan ini dipandu bapak ibu guru dengan kroscek kartu kendali TPA.
Adapun khusus para siswi yang tengah datang bulan, mereka berkumpul di serambi musolla dengan tugas membaca salawat, hitungannya ditandai dengan butiran jagung.
“Kegiatan ini dalam rangka membangkitkan semangat dan ghirah warga madrasah dalam menghidupkan dan membumikan Al Qur’an. Semoga kita semua dapat memetik makna dan nilai Hari Santri Nasional ini,” pungkas Dwi mengakhiri kegiatan tadarus dan mukoddaman. (izs/abi)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!