Siswa MTsN 3 Kulon Progo Ramaikan Lomba Egrang dalam Krida Kemataraman
Kulon Progo (MTsN 3 KP) – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Kulon Progo mengadakan lomba permainan tradisional. Adapun permainan yang dipilih adalah egrang. Egrang merupakan permainan olahraga tradisional Indonesia. Jenis yang dilombakan gobak sodor egrang, lari egrang, dan sepak bola egrang. Lomba yang diikuti peserta dari SMP/MTs se-Kabupaten Kulon Progo tersebut diselenggarakan di Alun-alun Wates, Rabu (13/11).
Muslich Purwanto selaku Kepala MTsN 3 Kulon Progo menyambut baik kegiatan yang diadakan Dikpora dengan mengirimkan 2 siswi dan 2 siswa untuk mengikuti lari egrang. Wahyu Yoga S (8C), M Zulhan S (7A), Alifia M (7C), dan Ika S (7A).
Dalam sambutannya Pengawas SMP/MTs dari Dikpora, Suryanto mengatakan bahwa egrang sebagai permainan olahraga tradisional sebaiknya diperkenalkan kepada generasi penerus bangsa. “Permainan ini tergolong langka. Melalui lomba Krida Kemataraman diharapkan para siswa mengenal dan mencintai warisan budaya Indonesia yang dapat dikembangkan menjadi berbagai permainan seru dan mengasyikkan,” ungkapnya.
Sementara itu, Waka Kesiswaan MTSN 3 Kulon Progo mengaku bahwa siswanya merasa tertantang dan bersemangat. Apalagi kostum yang digunakan bukan kostum biasa melainkan pakaian seni daerah. “MTsN 3 Kulon Progo memilih pakaian Angguk untuk mengikuti lomba tersebut,” ungkapnya. (end/abi)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!