Dukung BDR, MIM Grubug Salurkan Kartu Perdana
Kulon Progo (MIM Grubug) – Pandemi Covid-19 yang belum menunjukkan tanda-tanda akan berakhir, bahkan cenderung terlihat meningkat membuat pelaksanaan Belajar Dari Rumah (BDR) tetap berlangsung sampai batas waktu yang belum ditentukan. Untuk menyukseskan kegiatan BDR tersebut diperlukan komunikasi yang lancar dengan peserta didik. Salah satu cara untuk memperlancar komunikasi adalah tersedianya kuota internet bagi peserta didik. Hal itu disampaikan Kepala MI Muhammadiyah Grubug, Juminta disaat menyaksikan penyerahan kartu paket perdana kepada siswa, Sabtu (3/10/2020) pagi.
Kartu paket perdana ini merupakan bantuan dari Axis yang telah bekerjasama dengan Kementerian Agama Republik Indonesia. Bantuan ini telah diterima MI Muhammadiyah Grubug melalui salah seorang guru pada Jum’at (2/10/2020) siang kemarin.
“Seperti telah kita ketahui, bahwa banyak tugas atau aktifitas bagi peserta didik dari madrasah yang disampaikan hanya melalui grup whatsapp, pengumpulan tugas dengan difoto, voice message atau video. Bahkan untuk pelaksanaan Penilaian Tengah Semester kemarin di MI Muhammadiyah Grubug dilakukan secara daring dengan menggunakan google form,” ungkapnya.
“Paket kuota ini memang diperuntukkan guna mendukung kegiatan Belajar Dari Rumah bagi peserta didik. Berdasarkan informasi dari Axis, paket kuota ini lebih banyak dipergunakan untuk mengakses aplikasi-aplikasi pendidikan dan pertemuan-pertemuan secara daring. Dengan demikian peserta didik tidak ada ruang untuk bermain game ataupun yang lainnya,” imbuh Juminta.
“Adanya bantuan kuota ini, semoga bisa mengurangi alasan bagi peserta didik untuk tidak mengerjakan tugas atau kegiatan dari guru, dikarenakan tidak tahu kalau ada tugas. Selain itu juga mempermudah komunikasi antara guru, madrasah dangan wali siswa maupun peserta didik,” pungkasnya. (jum/abi).
Tetap sehat dan semangat
#LawanCovid-19
Y