MUSERA Tumbuhkan Semangat Belajar Lewat Dekorasi Kelas

Kulon Progo ( MUSERA) – Proses belajar mengajar yang berjam–jam di dalam ruangan yang sama tentunya membuat para siswa jenuh dan membosankan, akan tetapi kelas yang didekorasi semenarik mungkin dapat menjadikan para siswa betah berada di dalam ruang kelas.
MI Muhammadiyah Serangrejo mengimplementasikan salah satu program SLI untuk mendukung display kelas, yaitu mendekorasi kelas, progam ini direncanakan dalam bulan Oktober 2020. Cepat atau lambat, anak-anak akan kembali bersekolah sekalipun masa pandemi Covid-19 belum benar-benar usai. Oleh karena itu para guru MI Muhammadiyah Serangrejo pada Sabtu (17/10/2020) berusaha mempersiapkan ruang kelas menjadi semakin menarik dengan harapan anak-anak akan semakin betah belajar dan tentunya meningkatkan hasil yang maksimal.

Guru Kelas I, Wasidah mengungkapkan bahwa mendekorasi kelas tidak hanya berguna memperindah ruangan, tetapi bisa juga meningkatkan kreativitas guru. “Kelas yang dahulunya terlihat polos, sekarang tampak lebih hidup dengan dekorasi yang berkaitan dengan tema pelajaran,” ungkapnya.

Ceria adalah kesan yang ingin ditonjolkan dalam dekorasi kelas. Pemilihan warna terang yang mencolok adalah salah satu upaya untuk menghidupkan nuansa ceria. Seperti perpaduan warna pada dekorasi kelas bertema lingkungan bersih dan sehat, warna yang mendominasi adalah warna-warna terang seperti merah, biru muda, kuning, maupun hijau. Warna-warna ini dipadukan dengan warna sekunder lainnya.

Gambar pohon dan berbagai tanaman di sekitar, menjadi pilihan utama dalam tema dekorasi kelas lingkungan bersih dan sehat. Gambar ini dilukiskan di dinding depan dan dinding samping. Sedangkan dinding belakang dihiasi dengan gambar berbagai cita-cita, seperti dokter, guru, montir, dan sebagainya.

Wasidah mengungkapkan bahwa tema lingkungan bersih dan sehat ini selain bertujuan menciptakan suasana sejuk dan nyaman, hal ini juga bertujuan sebagai bentuk pembelajaran kontekstual yang dapat memotivasi anak agar selalu menjaga kebersihan lingkungan kelas maupun lingkungan sekolah.

Hal yang sama diungkapkan oleh Kepala MI Muhammadiyah Serangrejo, Sumarsih, bahwa mendekorasi kelas semenarik mungkin dapat meningkatkan motivasi belajar serta kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan serta merawat lingkungan kelas.
“Harapannya, upaya menciptakan suasana belajar yang nyaman ini dapat menaikkan nilai akademis dan karakter siswa, sehingga secara tidak langsung juga meningkatkan eksistensi guru dan sekolah,“ harapnya. (ttm/abi).

Tetap sehat dan semangat

#LawanCovid-19

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *