Tekan Covid-19, Brimob Sentolo Lakukan Penyemprotan di MTsN 6 Kulon Progo

Kulon Progo (MTsN 6 KP) – Beberapa personil berseragam lengkap turun dari truk memasuki gerbang madrasah dengan langkah tegap. Beberapa guru dan TU MTsN 6 Kulon Progo tampak berdebar-debar saat mobil Brimob mendatangi madrasah yang berada di Pedukuhan Klampok, Brosot, Galur, Selasa (16/2/2021).

Namun seketika ketegangan sirna saat pimpinan rombongan dari Brimob Sentolo, Aipda Kus Cahya didampingi Kanit Intel Polsek Galur, AKP. Murwantara, menyampaikan bahwa kedatangan mereka untuk melakukan penyemprotan desinfektan dalam mendukung upaya menekan merebaknya pandemi Covid-19.

Mendengar keterangan itu Kepala Madrasah, Zainuri, S.Pd., Waka Urs. Kesiswaan Drs.Sutanto, Kepala TU Sudaryati, A.Md., dan Guru Penjasorkes Sulastri, M.Pd. nampak lega. Selanjutnya beberapa guru turut memberikan pendampingan kepada 5 personil yang melakukan penyemprotan di pintu gerbang, lapangan upacara, musala, depan ruang guru, ruang TU, Ruang kepala madrasah, lab. komputer, perpustakaan, lab. IPA, depan ruang kelas, dan tempat parkir.

Kus Cahya mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut sebagai implementasi program Aman Nusa, yaitu menjalankan pengamanan antisipasi bencana alam, kapan pun dan dimana pun. “Kami dari Mako Brimob Detasemen B Pelopor Sentolo Kulon Progo mengadakan penyemprotan. Kita prioritaskan di wilayah yang terpapar Covid-19. Selain di MTs ini kami juga melakukan penyemprotan ke Kantor Kapanewon Galu, pasar, dan SMPN 1 Galur,” terangnya

Zainuri menyampaikan terimakasih kepada Brimob Sentolo yang telah memberikan bantuan penyemprotan. “Alhamdulillah, setelah beberapa waktu madrasah tidak melakukan penyemprotan, hari ini Brimob Sentolo berkenan melakukan penyemprotan. Semoga dengan bantuan ini turut meminimalisir penyebaran Covid-19,” ungkapnya.

Personil yang masih berusia muda yang dilengkapi dengan pakaian khusus tersebut, melakukan penyemprotan dengan sigap dan cepat. Tak memerlukan waktu lama semua sudut madrasah yang memiliki visi Cerdas, Agamis, Normatif, Terampil, Inovatif, Kreatif (CANTIK) berwawasan lingkungan selesai disemprot. (tan/abi).

Tetap sehat dan semangat

4 replies
  1. Dra. SULASTRI,M.Pd.
    Dra. SULASTRI,M.Pd. says:

    Alhamdulillah,Trimks kami haturkan kpd Brimop Sentolo dan Polsek Galur yg tlh kerso rawuh di sekolah kami tercinta MTs N 6 KP, yg tlh melakukan Penyemprotan, SMG pandemi Covid-19 segera berakhir, Aaminnn yra.

    Balas
  2. Abikusna
    Abikusna says:

    Semoga Allah meridhoi perjuangan mereka dan kita bersama-sama kembali dalam suasana normal dan semakin taat kepada Allah.
    Aamiin.

    Balas

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *