Perkenalan Siswa Baru Siswa MIN 2 Kulon Progo

Kulon Progo (MIN2KP) – Tahun ajaran baru di awali dengan saling mengenalkan diri antar  siswa sekelasnya yang dilaksanakan secara daring. Begitu juga yang dilakukan oleh siswa kelas satu MIN 2 Kulon Progo. Sebanyak 29 siswa kelas satu melakukan perkenalan dengan teman sekelasnya melalui WhatsApp Group pada Kamis (22/7/2021).

Kepala Madrasah, Etik Fadhilah Ihsanti mengatakan bahwa di masa pandemi belum memungkinkan untuk melakukan kegiatan dengan tatap muka. “Di masa pandemi seperti saat ini tentu tidak memungkinkan untuk memberikan kegiatan secara tatap muka. Maka yang dilakukan guru dengan pembelajaran secara online, dengan   memadukan kreasi dan keterampilan siswa. Demikian juga dengan perkenalan yang dilakukan siswa antar teman dilaksanakan dengan tetap di rumah saja.  Sehingga mereka diharapkan saling mengenal dengan teman sekelasnya,” papar Etik.

Sementara guru kelas satu, Siti Fatini mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan agar siswa saling mengenal dengan teman barunya. ”Kegiatan ini bertujuan agar siswa saling mengenal satu sama lain. Orang tua atau wali murid juga saling mengenal di antara mereka. Sehingga akan terjalin silaturahmi yang terbentuk dalam wadah paguyuban kelas satu. Ada pepatah Tak kenal maka tak sayang, hal inilah yang menjadi dasar agar mereka saling mengenal satu sama lain. Belajar bersama bila sudah saling mengenal, maka akan  terasa nyaman meskipun dilaksanakan secara daring. Untuk perkenalan ini, siswa mengenalkan dengan cara mengirimkan foto dan biodata siswa itu sendiri, nama siswa, alamat siswa, dan cita-cita siswa,” tutur Siti Fatini.

“Harapan saya, semoga  pandemi segera berakhir, sehingga pembelajaran bisa  tatap muka kembali. Siswa bisa saling mengenal dan belajar bersama di madrasah, tidak lagi melalui handphone, pembelajaran akan lebih efektif dan efisien. Tentu saja siswa akan  lebih mudah paham dalam menerima ilmu pengetahuan,” pungkasnya. (fat/abi).

Tetap sehat dan semangat

#LawanCovid-19

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *