Rasa Empati, Kankemenag Kulon Progo Beri Bantuan Pegawai Penyintas Covid-19
Kulon Progo (Kankemenag) – Sebagai rasa empati kepada pegawai penyintas Covid-19, Kankemenag Kulon Progo memberikan bantuan. Rasa empati tersebut sangat dibutuhkan karena semua adalah saudara dalam keluarga besar Kankemenag Kulon Progo. Kepala Kankemenag Kulon Progo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag. M.Pd. saat penyerahan bantuan tersebut secara simbolis di Ruang PTSP kantor setempat, Jum’at (16/7/2021) pagi.
“Bantuan ini sebagai bentuk rasa empati kita kepada teman-teman kita keluarga Kankemenag Kulon Progo penyintas Covid-19. Harapannya bantuan sekedarnya ini bisa bermanfaat bagi saudara-saudara kita tersebut,” ungkap Kakan.
“Semoga tidak ada lagi saudara kita yang terkena Covid-19 ini. Kita berharap semoga Covid-19 ini juga segera musnah dari bumi ini,” imbuhnya.
Sementara itu Penyelenggara Zakat Wakaf yang juga Ketua UPZ Kankemenag Kulon Progo, Drs. H. Muh Fauzi mengatakan bahwa bantuan yang diberikan berasal Baznas dan disalurkan lewat Unit Pengumpul Zakat (UPZ) kantor setempat. “Dana bantuan ini berasal dari Baznas dan disalurkan lewat UPZ kita. Adapun bantuan tersebut diberikan kepada 35 orang pegawai penyintas Covid-19 yang berasal dari Kankemenag Kulon Progo, KUA, dan Madrasah. Bantuan yang diberikan senilai 12.400.000 rupiah untuk 35 orang,” tuturnya.
Sedangkan untuk teknik penyalurannya, Tim dari UPZ Kankemenag Kulon Progo akan menyampaikannya melalui satker masing-masing. (abi).
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!