Perkuat Ketahanan Keluarga, Kankemenag Kulon Progo Gelar Pusaka Sakinah
Kulon Progo (Kankemenag) – Dalam rangka memperkuat ketahanan keluarga, Kankemenag Kulon Progo menggelar Pembinaan Pusaka Sakinah. Tujuan agar menjadi pondasi dalam membangun hubungan dalam keluarga yang sukses dan berhasil. Kasi Bimas Islam Kankemenag Kulon Progo, H. Sugito, S.Ag. M.S.I. menyampaikan hal itu di sela-sela acara tersebut yang berlangsung di Balai Nikah KUA Nanggulan, Selasa (21/9/2021) pagi.
“Materi pokok Pusaka Sakinah ada 2, yaitu: Pertama, Membangun relasi harmonis dalam hubungan keluarga. Hal ini agar menjadi pondasi membangun hubungan dalam keluarga untuk meraih keluarga yang sukses dan berhasil. Sedang yang kedua, Manajemen keuangan keluarga. Harapannya masing-masing rumah tangga agar mampu mengelola keuangan keluarga. Dalam hal ini peserta diajak praktik membuat neraca keuangan dengan Aplikasi KAKEKKU dan kertas kerja keuangan keluarga,” tutur Sugito.
Salah satu peserta, Elmi Widyowati dari Karang Jatisarono mengaku materi yang disampaikan narasumber sangat bagus. Materinya bagus. Cara penyampaiannya juga menarik,” ujarnya.
“Yang paling menarik dari materi pelatihan hari ini adalah Manajemen Keuangan Rumah Tangga. Peserta diminta untuk nembuat Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Rumah Tangga (RAPBRt). Ternyata ilmu ini aplikatif, sederhana tapi banyak yang belum sama sekali mempraktikkan di rumah tangga masing-masing,” imbuh Elmi.
“Saat peserta (yakni pasangan pasutri) diminta menghitung pendapatan dan pengeluaran selama satu bulan, ternyata banyak yang shock dan heran. Kok bisa ya pengeluaranku segini? Padahal pendapatannya tidak ada segitu. Ada juga yang ngekek (tertawa), karena ternyata banyak yang untuk beli rokok,” lanjutnya.
“Ada quiz juga, saat si istri diminta menulis ukuran sepatu/sendal suami secara tertutup, sontak pada tertawa. Karena ternyata banyak yang gak pas jawabannya,” pungkas Elmi. (elm/spd/abi).
Tetap sehat dan semangat
#LawanCovid-19
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!