Tingkatkan Layanan Masyarakat, MAN 1 Kulon Progo Launching Lapor Masku

Kulon Progo (MAN1KP) – Kakanwil Kemenag DIY, Dr. H. Masmin Afif, M.Ag. meluncurkan ‘Lapor Masku’ Nomor Aduan MAN 1 Kulon Progo yang di gelar di ruang AVA MAN 1 Kulon progo, Selasa (31/8/2021). Hal tersebut dilakukan dalam rangka merespon cepat aduan masyarakat terhadap pelayanan madrasah.

Dalam kesempatan tersebut juga dihadiri oleh Kepala Bidang Madrasah Kanwil Kemenag DIY, H. Muntolib, S.Ag., Kepala Kankemenag Kulon Progo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag., M.Pd., Pengawas Madrasah, Hj. Kalimah, S.Ag. MA., Ketua Komite, Drs. H. Pahid Mahmud Rais, MA., serta guru dan pegawai. Kakanwil menuturkan bahwa dengan ditetapkannya nomor aduan ini merupakan bentuk dan upaya MAN 1 Kulon Progo dalam mengoptimalkan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. “Program aduan Lapor Masku merupakan inovasi dan terobosan MAN 1 Kulon Progo dalam memberikan pelayanan atas pengaduan dari masyarakat, sehingga madrasah dapat bersinergi melayani masyarakat dengan cepat dan tanggap,” tutur Kakanwil.

Sementara itu Kepala MAN 1 Kulon Progo, H. Edi Triyanto, S.Ag., S.Pd., M.Pd. menuturkan bahwa masyarakat dapat menyampaikan keluhan maupun saran lewat Whatsapp. “Dengan adanya nomor aduan ini, yang kemudian kami namai Lapor Masku, masyarakat dapat menyampaikan keluhan maupun saran perbaikan dengan mengirimkan pesan Whatsapp berisi: Nama_laporan/aduan_Lokasi_Foto/Video dan kirim ke nomor aduan yaitu 082232240001,” kata Edi.

Kegiatan launching ini dilaksanakan bersamaan dengan Pengukuhan Agen Perubahan dan Launching Agenda Perubahan MAN 1 Kulon Progo yang dilaksanakan dengan tetap memenuhi protokol kesehatan, memakai masker, mencuci tangan, serta menjaga jarak. (yan/abi).

Tetap sehat dan semangat

#LawanCovid-19

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *