Bulan Imunisasi Anak Sekolah di MIN 3 Kulon Progo Lancar

Kulon Progo (MIN3KP) – Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) yang biasanya dilaksanakan bulan Agustus baru bisa terlaksana pada bulan Oktober. Mundurnya waktu pelaksanaan BIAS tersebut mengingat masih dalam situasi pandemi Covid-19. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala MIN 3 Kulon Progo, RM. Agus Marchaban dalam acara Pelaksanakan BIAS di madrasahnya, Rabu (13/10/2021) pagi.

“Biasanya BIAS di laksanakan bulan Agustus. Namun karena masih pada masa pandemi Covid-19, maka pelaksanaannya diundur pada Oktober ini,” ujarnya.

“Terimakasih kepada pihak UPTD Puskesmas Samigaluh I  atas terlaksananya kegiatan imunisasi MR dan HPV hari ini. Alhamdulilah hari ini  peserta didik kami tidak ada satupun yang menangis ketika diimunisasi tetap tersenyum, semoga peserta didik kami sehat dan semangat dalam belajar lagi,” lanjut Agus.

Pegawai Puskesmas Samigaluh I, Suwarni menyampaikan dalam kegiatan ini ada 2 siswi yang belum diberikan imunisasi HPV yang bertujuan untuk mencegah kanker serviks. Hal itu karena belum mendapat izin dari orangtuanya. “Siswa yang hari ini belum mendapatkan imunisasi dan ingin mendapatkan imunisasi HPV bisa datang ke Puskesmas Samigaluh I pada Sabtu, (23/10/2021) mendatang,” ungkapnya.

“Meskipun pembelajaran tatap muka terbatas sudah dilaksanakan,  tetapi protokol kesehatan harus tetap diterapkan di lingkungan madrasah. Anak-anak harus selalu diingatkan untuk mematuhi 5M+1D, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mencuci tangan, mengurangi mobilitas, dan berdoa,” imbuh Suwarni.

Seluruh siswa kelas 1 yang berjumlah 9 peserta didik sangat antusias menerima Imunisasi campak Rubella (MR), ini terlihat dari peserta didik tidak merasakan sakit setelah menerima suntikan  imunisasi, sementara siswa kelas 5 dan 6 khusus anak perempuan mendapatkan imunisasi HPV. (myt/abi).

Tetap sehat dan semangat

#LawanCovid-19

1 reply

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *