MIMAKA Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW
Kulon Progo (MIMAKA) – Maulid Nabi adalah memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW, yang diperingati setiap tanggal, 12 Robi’ul Awal pada setiap tahunnya. Biasanya di bulan Robi’ul Awal ini umat Islam memperingatinya dengan memperbanyak membaca shalawat. Dalam rangka memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW, siswa Kelas III MI Ma’arif Karangwuni membuat poster/gambar untuk menyambut kelahiran Nabi Muhammad SAW. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu (20/10/2021).
Guru Kelas III, Siti Mustaqimah, S.Pd.I. mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW. “Beliau yang membawa ajaran kebenaran dan untuk mengingatkan kembali pribadi beliau yang terkenal dengan sifat Sidiq, Amanah, Tabligh, dan Fathonah,” ujarnya.
Kepala Madrasah, Hartati, S.Pd.I mendukung kegiatan tersebut. “Saya senang dengan kegiatan ini, anak-anak dapat mengembangkan kreativitas dalam menggambar. Selain itu juga dapat untuk mengisi waktu libur dengan kegiatan yang positif,” tambahnya. (mus/abi).
Tetap sehat dan semangat
#LawanCovid-19
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!