Tujuh Guru Katolik Akan Ikuti Seleksi Akademik PPG

Kulon Progo (Kankemenag) – Sebanyak tujuh orang akan mengikuti Seleksi Akademik Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan Guru Pendidikan Agama Katolik. Seleksi akademik tersebut rencananya digelar dengan Computer Based Test (CBT) di Ruang Laboratorium Komputer MAN 2 Kulon Progo, Sabtu (27/11/2021) mendatang. Penyelenggara Katolik Kankemenag Kulon Progo, Yohanes Setiyanto, S.S. menyampaikan hal itu di sela-sela kesibukannya mempersiapkan agenda tersebut di ruang kerjanya, Kamis (25/11/2021).

“Peserta seleksi berjumlah 7 orang, terdiri dari guru Pendidikan Agama Katolik yang bertugas di sekolah negeri yang ada di Kabupaten Kulon Progo. Guru-guru tersebut ada yang berstatus Pegawai Negeri Sipil maupun Non Pegawai Negeri Sipil. Mereka berhak mengikuti seleksi akademik karena sebelumnya telah lolos dari tahap seleksi administrasi yang dilakukan sejak bulan Juni 2021 yang lalu,” ujar Setiyanto.

“Berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik Kementerian Agama Republik Indonesia Nomor 619 A tahun 2021 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Seleksi Akademik Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan Guru Pendidikan Agama Katolik di Lingkungan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik, maka Kankemenag Kulon Progo melalui Penyelenggara Katolik akan mengadakan seleksi tersebut. Seleksi digelar Sabtu (27/11/2021) mendatang berlokasi di Laboratorium Komputer MAN 2 Kulon Progo karena menggunakan aplikasi CBT (Computer Based Test),” imbuhnya.

Lebih lanjut Setiyanto menjelaskan bahwa sebelum melakukan seleksi akademik dengan aplikasi CBT perlu dilakukan pelatihan dan penginstallan aplikasi CBT pada perangkat yang nantinya akan digunakan. Pada Selasa, (23/11/2021) telah dilakukan pelatihan dan penginstallan aplikasi CBT bertempat di Ruang Riptaloka Kantor Kankemenag Kulon Progo.
Lalu Rabu (24/11/2021), juga dilakukan penginstallan aplikasi CBT pada perangkat komputer yang ada di Laboratorium Komputer MAN 2 Kulon Progo oleh panitia seleksi akademik.

Penyelenggara Katolik Kankemenag Kulon Progo juga menggelar pembahasan kisi-kisi soal ujian secara daring via Zoom Meeting. “Kegiatan ini untuk memberikan fasilitasi bagi guru-guru akan memperoleh hasil terbaik pada saat pelaksanaan seleksi akademik mendatang. Agenda tersebut kami gelar Rabu (24/11/2021) malam sebagai komitmen kami dalam memberikan pelayanan long time service,” terang Setiyanto.

“Tahap selanjutnya akan dilakukan simulasi Pelaksanaan Ujian menggunakan aplikasi CBT pada Jumat (26/11/2021) pagi di lokasi ujian yaitu Laboratorium Komputer MAN 2 Kulon Progo. Tahap terakhir adalah Pelaksanaan Ujian pada Sabtu (27/11/2021) pagi tempat yang sama,” pungkasnya. (cel/abi).
Tetap sehat dan semangat
#LawanCovid-19

1 reply

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *