Musera Ikuti Try Out dan Pembinaan KSM Via Zoom
Kulon Progo (MUSERA) – Empat peserta didik MI Muhammadiyah Serangrejo mengikuti Tryout dan Pembinaan KSM Via Zoom. Pelaksanaan kegiatan Sabtu (6/8/2022) pagi. Peserta tryout KSM bidang Matematika yaitu diwakili oleh Huda dan Susi. Sedangkan tryout KSM bidang IPA diwakili oleh Nadhifa dan Sania. Empat peserta tryout KSM tersebut perwakilan dari kelas 5 dan 6.
Kepala Madrasah, Sumarsih, S.Pd.I. mengungkapkan salah satu upaya untuk memaksimalkan persiapan peserta didik menjelang KSM yaitu dengan melakukan Tryout dan Pembinaan. “Hal ini agar peserta didik memperoleh bekal ilmu yang akan dilakukannya nanti pada saat pelaksanaan KSM tingkat Kabupaten,” ungkapnya.
Peserta tryout KSM bidang IPA, Nadhifa serta Matematika Susi menuturkan bahwa dengan kegiatan tersebut mereka mendapat tambahan pengalaman dan ilmu. “Dengan adanya tryout KSM ini nantinya kita akan mendapatkan tambahan pengalaman serta ilmu dalam mengerjakan soal-soal,” tutur mereka. (ant/abi).
Tetap sehat dan semangat
#LawanCovid-19
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!