Perpustakaan MAN 2 Kulon Progo Terima Koleksi Buku, Hibah Penulis Guru Muda
Kulon Progo (MAN2KP) – Seorang guru muda MAN 2 Kulon Progo, Ikhwan Nur Rais, S.Ag., menghibahkan buah karyanya kepada Perpustakaan ‘Kedai Ilmu’ MAN 2 Kulon Progo Kampus 2, (26/9/2022). Sebuah buku berjudul ‘Alqawaid an Nahwitlyah li Mubtadi’in ma’a I’rabiha’ yang dalam bahasa Indonesia berarti ‘Kaidah Nahwu beserta I’rabnya untuk Pemula’. Buku tersebut diterbitkan oleh Penerbit KBM (Karya Bakti Makmur) Yogyakarta Indonesia. Buku diterima langsung oleh Kepala Perpustakaan, Warsito S.Pd.
Warsito, mengucapkan terima kasih atas sumbangan buku tersebut. Ia meyakini buku tersebut akan sangat membantu pelaksanaan pembelajaran bahasa Arab. “Alhamdulillah, terima kasih Pak Rais. Pembelajaran bahasa Arab akan sangat terbantu dengan hadirnya koleksi buku ini. Saya berharap pak Rais produktif untuk menulis karya-karya yang lain dan bermanfaat untuk menambah wawasan keilmuan warga madrasah, baik para siswa maupun guru, “ungkapnya. Ia juga mengajak para guru, pegawai dan para siswa untuk mengunjungi perpustakaan untuk mendapatkan ilmu dan pengetahuan seiring dengan pertambahan koleksi buku baru.
Sementara itu, Ikhwan Nur Rais, guru kelahiran 1997 ini, menyampaikan bahwa bahasa Arab adalah bahasa yang digunakan oleh Alquran dan Hadis. Mempelajarinya adalah keniscayaan bagi kaum muslimin. “Bahasa Arab meliputi cakupan ilmu yang luas diantaranya nahwu, sharf, dan balaghah. Buku ini disusun secara sistematis dari hal yang paling mendasar hingga hal yang paling rumit. Insyaallah, para pemula yang sedang mendalami dan mempelajari bahasa Arab akan banyak terbantu oleh buku tipis ini, ” kata guru muda yang sedang menyelesaikan program pascasarjana di UIN Raden Mas Said Surakarta ini. (giant/ast/dpj)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!