Dampingi Kafilah DIY, Kakan Wahib Jamil: Semoga Prestasi Terbaik
Kalimantan Selatan (KankemenagKP) – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional XXIX Tahun 2022 digelar di Banjar Baru, Kalimantan Selatan. Kafilah DIY mengikuti semua cabang lomba berdasar hasil seleksi tingkat provinsi beberapa waktu lalu. Harapannya kafilah DIY dapat berprestasi secara maksimal di tingkat Nasional. Kepala Kankemenag Kulon Progo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag. M.Pd. menyampaikan hal itu saat mendampingi Kafilah DIY, MTQ Cabang Lomba Tilawah Golongan Dewasa dan Qira’at Mujawwad di Masjid Al Karomah, Martapura, Banjar Baru Kalimantan Selatan, Kamis (13/10/2022) pagi.
“Agenda pagi ini kita menghadiri MTQ Cabang Lomba Tilawah Golongan Dewasa dan Qira’at Mujawwad di Masjid Al Karomah Martapura. Kita hadir bersama Kepala Biro Mental Spiritual Pemerintah DIY, Kepala Kankemenag Bantul, dan Pendamping Kafilah DIY,” ujarnya.
“Kedatangan kita di sini dalam rangka memberikan support, doa, dan dukungan secara penuh kepada seluruh Kafilah dari DIY. Hal ini sebagai bentuk tanggungjawab dan pelayanan kepada kafilah MTQ DIY sebagai binaan kita,” imbuh Kakan
“Semoga kafilah DIY dapat tampil maksimal dan penuh semangat serta membawa prestasi terbaik di Kalimantan Selatan ini. Sehingga harapannya dapat membawa nama baik DIY di kancah Nasional,” pungkas Jamil. (abi).
Tetap sehat dan semangat
#LawanCovid-19
Semoga Kafilah DIY semakin berprestasi di MTQ kali ini. Aamiin