Peringati Hari Kesaktian Pancasila, MAN 1 Kulon Progo Gelar Upacara Bendera
Kulon Progo (MAN1KP) – Dalam rangka memperingati hari Kesaktian Pancasila, MAN 1 Kulon Progo mengadakan upacara pada Sabtu (1/10/2022) di halaman tengah madrasah setempat. Upacara bendera diikuti oleh seluruh warga madrasah. Kepala MAN 1 Kulon Progo, H. Edi Triyanto, S.Ag., S.Pd., M.Pd., selaku Pembina upacara, mengajak seluruh peserta upacara mengucap ikrar yang ditulis oleh Dr. (H.C.) Puan Maharani selaku ketua DPR RI.
“Mari dengan semangat kebersamaan yang dilandasi oleh nilai-nilai luhur ideologi Pancasila kita berikrar bersama di hadapan Tuhan Yang Maha Esa, membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila,” kata Edi.
“Semoga ikrar yang diucapkan secara bersama-sama dapat dihayati dan diamalkan dengan sebaik-baiknya,” pungkas Edi dalam sambutannya.
Salah satu Guru PPKn MAN 1 Kulon Progo, Muhammad Asrofi, S.Pd., M.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan upacara tersebut sangat penting dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan ideologi bangsa Indonesia yakni Pancasila.
“Upacara bendera hari ini sangat penting dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada pahlawan,” ungkap Asrofi, “ada perjuangan panjang yang harus diingat oleh generasi muda dalam menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara.
“Hari Kesaktian Pancasila memiliki makna sejarah sebagai momentum bagi seluruh generasi bangsa,” pungkasnya. Sementara itu, salah satu Guru Penjasorkes, Wahyu Setyawan, S.Pd. juga menyampaikan mengenai antusias peserta dalam mengikuti upacara sangat tinggi. Hal tersebut dibuktikan dengan tertibnya peserta dalam mengikuti upacara. “Alhamdulillah, semua peserta tertib dan disiplin dalam mengikuti upacara,” tuturnya. (nhd/dpj)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!