119 Calon Peserta Didik Baru MAN 2 Kulon Progo Dinyatakan Lolos Seleksi PPDB Jalur Reguler

Kulon Progo (MAN2KP) – Keputusan pengumuman hasil PPDB Jalur Reguler diperoleh melalui Rapat Panitia PPDB yang diikuti oleh semua anggota dan dipimpin langsung oleh Kepala MAN 2 Kulon Progo. Rapat dilakukan secara online melalui zoom meeting pada Sabtu, (24/6/2023) pukul 08.00 sampai dengan 11.30 WIB. Dalam rapat tersebut diputuskan 119 calon peserta didik lolos seleksi, dan 10 calon peserta didik sebagai cadangan.

Hasil Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jalur Reguler MAN 2 Kulon Progo Tahun Ajaran 2023/2024 resmi diumumkan pada Senin, 26 Juni 2023, pukul 09.00 WIB. Para calon peserta didik baru dapat mengakses pengumuman tersebut pada Website MAN 2 Kulon Progo melalui kanal https://man2kulonprogo.sch.id/m2kp/ppdb , atau melihat pada papan pengumuman di Kampus Pusat (Unit 2) MAN 2 Kulon Progo di Jalan Pahlawan Panjatan-Wates.

Calon peserta didik baru dinyatakan diterima di MAN 2 Kulon Progo berdasarkan nilai Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD), nilai Surat Keterangan Lulus (SKL), Prestasi Akademik dan Non Akademik, dan Tahfid (Alquran/Hadist). Telah diberitakan sebelumnya bahwa Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jalur Reguler MAN 2 Kulon Progo Tahun Ajaran 2023/2024 yang berlangsung selama 3 hari, dimulai pada Rabu, 21 Juni, dan berakhir Jumat, 23 Juni 2023 pukul 16.00 WIB. Sebanyak 202 calon siswa baru mendaftar secara on line, 177 melengkapi berkas dan mengikuti wawancara.

Kepala MAN 2 Kulon Progo, Hartiningsih, M.Pd., menyampaikan terima kasih kepada masyarakat dan calon peserta didik baru yang antusias mempercayakan kepada MAN 2 Kulon Progo sebagai sekolah/madrasah untuk melanjutkan jenjang pendidikan bagi para peserta didik lulusan SMP/MTs. Ia juga meminta maaf bahwa tidak semua pendaftar dapat diterima sebagai peserta didik MAN 2 Kulon Progo karena kuota yang terbatas.

Kepada calon peserta didik yang dinyatakan lolos seleksi, Hartiningsih, mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung di MAN 2 Kulon Progo. “Selamat datang dan selamat bergabung di MAN 2 Kulon Progo, kita bersama-sama mewujudkan peserta didik “Siap Kuliah, Siap Bekerja, dan Siap Berwirausaha,” ia menyambut para peserta didik baru MAN 2 Kulon Progo.

Sementara itu, Wakil Kepala bidang Kesiswaan, yang juga Ketua PPDB MAN 2 Kulon Progo, Farida Rahmawati, M.Pd. menyampaikan bahwa calon peserta didik baru yang dinyatakan lolos seleksi, wajib hadir di MAN 2 Kulon Progo untuk melakukan daftar ulang pada Senin, 26 Juni 2023, pukul 10.00-14.00 WIB, atau Selasa, 27 Juni 2023, pukul 08.00-13.00 WIB. Jika calon peserta didik baru yang dinyatakan lolos seleksi tidak datang melakukan pendaftaran ulang pada waktu yang ditentukan tersebut, atau tidak melakukan konfirmasi, mereka dianggap mengundurkan diri dan dapat diganti oleh cadangan.

Selanjutnya, ia menyatakan bahwa peserta didik yang dinyatakan sebagai cadangan menunggu konfirmasi panggilan dari Panitia PPDB pada Selasa, 27 Juni 2023, setelah pukul 13.00 WIB dan wajib melakukan pendaftaran ulang antara pukul 13.00-15.00 WIB. Adapun bagi calon peserta yang dinyatakan tidak lolos seleksi, pencabutan berkas dilayani pada Senin, 26 Juni 2023, pada pukul 10.00-13.00 WIB. (sug/ast/dpj)

1 reply

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *