Dua Duta KSM MTsN 6 Kulon Progo Raih Juara Tingkat Kabupaten
Kulon Progo (MTsN6KP) – Dua Duta KSM MTsN 6 Kulon Progo meraih juara di tingkat Kabupaten dan melaju ke tingkat Provinsi. Mereka adalah Nur Azizah Mapel IPS Terintegrasi dan Rahima Jaya dari Mapel Matematika Terintegrasi. Nur Azizah meraih juara 1 dari 26 peserta, sedangkan Rahima Jaya meraih juara 2 dari 25 peserta. Koordinator KSM, Ani Romadhoni, S.Pd. menyampaikan Pengumuman KSM tersebut kepada siswa, guru, dan pegawai MTsN 6 Kulon Progo, Jum’at (14/7/2023) pagi.
“Alhamdulillah atas kerja keras siswa, pembimbing, serta doa dari guru dan pegawai 6 duta KSM yang kita kirim ada 2 yang lolos dan melaju ke KSM tingkat Provinsi,” ucap Ani.
“Nur Azizah dari Mapel IPS terintegrasi dan meraih juara 1, dan Rahima Jaya meraih juara 2 mapel Matematika terintegrasi,” lanjut Ani.
Kepala MTsN 6 Kulon Progo, Riza Faozi, S.Ag. M.S.I. mengungkapkan rasa syukur dan berterima kasih atas kerja keras siswa serta terus berdoa untuk meraih juara KSM ditingkat Propinsi dan bahkan sampai Nasional. “Saya ucapkan rasa syukur alhamdulillah dan terimakasih kepada semuanya, baik siswa maupun pembimbing serta selalu berdoa agar bisa meraih juara di tingkat Provinsi bahkan sampai Nasional,” ungkapnya.
“Kami juga ucapkan selamat dan terimakasih kepada para duta, guru pembimbing, koordinator, orang tua, serta semua guru pegawai yang telah mendukung dan mendoakan keberhasilan siswa siswa semoga juara di tingkat Provinsi dan bahkan sampai Nasional. Saya bangga, kalian luar biasa,” lanjut Kamad Faozi.
Ungkapan syukur disampaikan oleh Nur Azizah dan Rahima Jaya. “Alhamdulillah bisa meraih juara 1. Semoga berhasil lagi di tingkat Provinsi,” ungkap Nur Azizah.
Demikian juga Rahima Jaya yang meraih Juara 2, bertekad akan belajar lebih giat lagi untuk meraih impian berikutnya. “Alhamdulillah, saya harus belajar lebih giat lagi agar tewujud impian saya,” ucap Rahima dengan penuh semangat. (ani/abi).
Tetap sehat dan semangat
#No Korupsi
Alhamdulillah.
Selamat buat ananda berdua.
Semoga Allah karuniakan kemudahan 2 untuk meraih prestasi yang lebih tinggi.
Selamat juga buat para pembimbing.
Semoga barakah.
Aamiin.
Alhamdulillah, selamat ananda Nur Azizah dan Rahima Jaya. Siapkan untuk maju tingkat propinsi. Semoga sukses selalu. Barokalloh.