Pembina UKS MAN 1 Kulon Progo Ikuti Lokmin Lintas Sektor Tribulan III Tahun 2023

Kulon Progo (MAN 1 KP) – Pembina UKS MAN 1 Kulon Progo, Nur Hidayati, S.Pd.I. mengikuti Kegiatan Lokmin Lintas Sektor Tribulan III Tahun 2023 pada hari Selasa (8/8/2023). Kegiatan yang dilaksanakan di RM Serang River View Sendangsari tersebut dihadiri oleh Lurah, Kepala Sekolah/Madrasah, Kader, Kepala Dusun, KUA, PLKB, Pimpinan Pondok Pesantren, tim penggerak PKK, dan Babinkantibmas di wilayah kerja Puskesmas Pengasih 1.

Nur Hidayati menyampaikan bahwa narasumber dalam kegiatan tersebut adalah dr. Yusniar Ridani (Kepala Puskesmas Pengasih 1) dan dr. Rina Nuryati, MPH (Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit).

Pada kesempatan tersebut, Panewu Pengasih, Drs. Hera Suwanto, M.M. dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan informasi tentang Program Indonesia Sehat. Hera pun menyampaikan harapan untuk semua peserta. “Semoga semua peserta yang hadir pada hari ini dalam menularkan ilmu yang diperoleh, menggelorakan PHBS, menyemangati, dan memberikan edukasi Perilaku Hidup Sehat sehingga derajat kesehatan Masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Pengasih 1 meningkat,” tuturnya.

Selanjutnya pada materi pertama, Kepala Puskesmas Pengasih 1, Yusniar, menyampaikan capaian mutu dan kinerja PIS PK (Program Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga) dan Program PTM (Program Penyakit Tidak Menular). Dalam paparannya Ia menyampaikan peran pelayanan kesehatan ada empat, antara lain lingkungan (40%), genetik (10%), pelayanan kesehatan (20%), dan perilaku kesehatan (30%).

Sedangkan pada materi kedua, Rina menyampaikan materi tentang Penguatan Program Penyakit Tidak Menular melalui Deteksi dan PISPK. Rina menyampaikan bahwa di Indonesia ada beberapa Penyakit Tidak Menular yang dialami Masyarakat yaitu Hipertensi, Diabetes, Kanker, Penyakit Paru, Gangguan Indera, dan Gangguan Fungsional.

Sementara itu dihubungi di tempat terpisah, Kepala MAN 1 Kulon Progo, Drs. Muhammad Wahdan Zani merasa bersyukur karena mendapatkan undangan mengikuti kegiatan Lokmin Lintas Sektor tersebut. “Alhamdulillah MAN 1 Kulon Progo yang diwakili Bu Nur Hidayati selaku Pembina UKS diberikan kesempatan untuk mengikuti kegiatan ini. Semoga MAN 1 Kulon Progo dapat menjalin kerja sama dengan Puskesmas Pengasih 1 dengan baik,” ungkapnya.
“Semoga setelah kegiatan ini MAN 1 Kulon Progo dapat melakukan tindaklanjut deteksi PTM, memberikan rujukan kepada warga madrasah yang mengalami PTM, dan dapat meningkatkan derajat kesehatan warga madrasah,” harap Wahdan. (nhd/dpj)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *