Upacara Bendera Melatih Kedisiplinan Warga Madrasah MIM Kenteng

Kulon Progo (MIM Kenteng) – Adanya kedisiplinan di sekolah diharapkan mampu menciptakan suasana lingkungan madrasah yang nyaman seperti yang dilaksanan warga MIM Kenteng pada Senin (31/7/2023).

Kepala Madrasah, Rujito, S.Pd.I. M.Pd. menyampaikan serangkaian upacara. “Upacara bendera dilaksanakan secara rutin setiap Hari Senin di madrasah serta diikuti oleh guru, siswa MIM Kenteng dan TK Aba Kenteng di halaman madrasah dimulai kurang lebih pukul 07.00 WIB. Petugas upacara memakai selempang khusus petugas,” jelas Kamad.

Pembina upacara Ari Mukhlis, M.Pd. menyampaikan pesan pada sesi amanatnya. “Upacara sudah dilaksanakan dengan baik dan khidmat, petugas upacara dari kelas VI, serta perlu ada inovasi petugas upacara dari kelas IV, V dan VI. Persiapan untuk sekolah perlu disiapkan sehari sebelumnya supaya tidak ada yang tertinggal,” ungkap Ari.

Beni Mualim, M.Pd memberikan tambahan di sesi pengumuman. “Penertiban seragam perlu ditingkatkan terutama pada perlengkapan upacara seperti dasi, topi, sabuk, dan bersepatu hitam. Selain itu, tetap menjaga kebersihan lingkungan supaya madrasah lebih nyaman.” ujar Beni.

Jelita siswa kelas VI rutin melaksanakan upacara di madrasah. Saya dan teman-teman ikut upacara setiap Hari Senin, saya bertugas sebagai dirijen dan teman-teman bertugas sesuai dengan pembagian dari pak guru,” ungkap Jelita. (ras/abi)

Tetap sehat dan semangat
#No Korupsi

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *