Kankemenag Kulon Progo Kembali Raih Juara I Publikasi Award
Yogyakarta (Kankemenag KP) – Kankemenag Kulon Progo kembali berhasil meraih penghargaan Juara I Publikasi Award. Penghargaan diserahkan Kakanwil Kemenag DIY, Dr. H. Masmin Afif, M.Ag. Acara penyerahan penghargaan dilakukan di sela-sela pelaksanaan Apel Hari Amal Bhakti ke-78 Kementerian Agama RI yang berlangsung di halaman kantor setempat, Rabu (3/1/2024) pagi.
Kakanwil Masmin Afif berpesan agar bijak menggunakan media. “Selamat kepada para pemenang Publikasi Award. Ini ada wujud dari peningkatan digitalisasi di lingkungan Kemenag,” ujarnya.
“Jika kita ingin menguasai dunia, maka kuasailah medianya. Namun demikian, bijaklah dalam bermedia. Hal ini agar selalu tercipta situasi yang kondusif. Apalagi di masa-masa menghadapi Pemilu ini. Jagalah agar situasi dan kondisi tetap rukun dan damai di tengah perbedaan sikap dan pilihan dalam Pemilu,” pinta Masmin.
Atas perolehan penghargaan tersebut Kepala Kankemenag Kulon Progo, H.M. Wahib Jamil, S.Ag. M.Pd. mengaku sangat bersyukur. “Alhamdulillah di awal tahun ini kita berhasil meraih penghargaan Juara 1 (satu) publikasi award dari Kanwil Kemenag DIY. Bahkan tahun ini 2 madrasah kita juga mendapatkan Juara Publikasi Award. MAN 2 Kulon Progo meraih Juara III tingkat Aliyah. Sedang MIN 2 Kulon Progo meraih Juara II untuk tingkat Ibtidaiyah. Keberhasilan ini adalah prestasi kita bersama,” ujarnya.
“Keberhasilan ini juga menjadi bukti keterbukaan informasi publik dan dalam rangka peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Terutama pada tersedianya informasi yang mudah diakses oleh masyarakat. Dengan adanya keterbukaan informasi publik diharapkan mampu mendukung pelaksanaan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi di Kankemenag Kulon Progo,” tegas Kakan.
Terimakasih kepada teman-teman jurnalis Kankemenag Kulon Progo, baik di bawah atap, KUA, Madrasah, Pokjawas, Tim IT, dan lain-lain atas kinerjanya dalam membangun citra (image building) di Kankemenag kita tercinta ini. Terimakasih juga kepada rekan-rekan media massa, baik cetak maupun elektronik yang telah membantu publikasi dari instansi kami. Tanpa bantuan publikasi dari rekan-rekan media, tentu kami tak bisa berbuat banyak. Inilah pentingnya komunikasi, sinergi, dan kebersamaan yang telah lama terjalin baik antara Kankemenag Kulon Progo dengan awak media. Semoga kerjasama ini dapat terus terjalin dengan baik,” pungkas Jamil.
Sementara itu Jurnalis Kankemenag Kulon Progo, Prihono yang menerima langsung penghargaan ini mengaku bangga dengan perolehan prestasi tersebut. “Alhamdulillah jerih payah selama ini terbayarkan dengan diraihnya penghargaan ini. Sebuah kinerja yang bisa dipersembahkan untuk Kankemenag Kulon Progo. Alhamdulillah tahun ini berhasil mendapatkan Juara I lagi dengan point 791,” ungkapnya. (abi).
Tetap sehat dan semangat
#No Korupsi
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!