RAM Potrowangsan Ikuti Manasik Haji

Kulon Progo (RAM Potrowangsan) – Suasana ceria menyelimuti Masjid Mustaqim Siliran II, Kapanewon Galur, pada Kamis (20/6/2024). Ratusan anak dari berbagai RA/TK di bawah Yayasan Masyithoh memadati masjid untuk mengikuti kegiatan Manasik Haji Kecil.

Sebanyak 105 anak dari RA Masyithoh Potrowangsan, RAM Nanggulan, RAM Ring 1, TK Masyithoh Sidakan, TK Masyithoh Patuk Kidul, dan TK Masyithoh Nomporejo tampak antusias mengikuti rangkaian acara yang telah dipersiapkan. Acara ini dibuka dengan penuh semangat oleh Pengurus MWC NU Kapanewon Galur sekaligus Pengurus Masjid Mustaqim, Rukidah S.Pd.I.

“Dengan rasa bahagia dan bangga, saya membuka acara Manasik Haji Kecil hari ini,” ujar Rukidah dalam sambutannya.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh siswa RAM Nanggulan, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Kemudian, tibalah inti acara yaitu Manasik Haji Kecil yang dipandu oleh para pembimbing berpengalaman.

Anak-anak dengan penuh semangat mengikuti simulasi Manasik Haji. Mulai dari memakai ihram, tawaf, sa’i, hingga lempar jumrah. Para pembimbing menjelaskan setiap tahapan dengan bahasa yang mudah dimengerti oleh anak-anak. Sehingga mereka dapat memahami makna dan hikmah di balik ibadah haji.

Acara ditutup dengan doa bersama dan pembagian bingkisan untuk seluruh peserta. Manasik Haji Kecil ini diharapkan dapat menumbuhkan kecintaan anak-anak terhadap ibadah haji sejak dini, dan membekali mereka dengan pengetahuan dan pengalaman yang diperlukan untuk melaksanakan ibadah haji di masa depan.

Kepala RAM Potrowangsan, Eli Agmiyani, S.Pd. berharap kegiatan ini dapat menambah ketakwaan anak-anak dan memotivasi mereka untuk dapat melaksanakan ibadah haji di masa depan. “Semoga besok bisa haji bersama,” ungkapnya.

“Antusiasme dan semangat yang tinggi dari para peserta mencerminkan suksesnya acara Manasik Haji Kecil ini. Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengetahuan dan pengalaman bagi anak-anak. Tetapi juga menumbuhkan kecintaan mereka terhadap agama dan nilai-nilai Islam,” pungkas Eli. (fai/abi).

#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *