Serba-serbi Matsama MI Muhammadiyah Selo

Kulon Progo (MISEL) – MI Muhammadiyah  Selo memasuki tahun pelajaran baru  2024/2025. Kegiatan pembelajaran diawali dengan Matsama (Masa Ta’aruf Siswa Madrasah), Senin-Jum’at (15-19-7-2024). Memasuki hari pertama, kegiatan tersebut dibuka dengan upacara bendera. Bertindak sebagai Pembina Upacara, Supilah, S. Pd.I. M. Pd. mengucapkan selamat datang kepada siswa baru.

“Selamat datang anak-anakku,  siswa baru MI Muhammadiyah Selo. Selamat mengikuti kegiatan Matsama. Semoga anak-anak lebih mengenal lingkungan madrasah, guru, siswa, budaya, dan kegiatan pembelajaran yang ada,” ujarnya. “Untuk anak-anakku kelas 2-6, selamat memasuki tahun pelajaran baru 2024/2025. Tingkatkan kedisiplinan dan semangat belajarmu demi keberhasilan di masa depan,” pesan Supilah.

Ta’aruf secara harfiyah artinya saling mengenal satu sama lain. Makna ini terkandung maksud, bahwa siswa baru perlu mengenal lingkungan, guru, siswa,  kegiatan pembelajaran, tata tertib dan budaya madrasah. Selama sepekan siswa baru saling berkenalan satu sama lain, membuat kesepakatan bersama, menghias kelas, dan mengenal kegiatan penanaman karakter madrasah setempat. Bagi siswa kelas atas, fokus pada pembuatan kesepakatan kelas dan menghias kelas masing-masing, sebelum memasuki pembelajaran.

Hari terakhir seluruh siswa dan guru mengikuti kegiatan out door, jalan sehat, dan lomba-lomba. Banyak manfaat dari jalan sehat.  Selain siswa baru dapat mengenal lingkungan madrasah,  jalan sehat membuat badan sehat dan bugar. Usai jalan sehat siswa mengikuti lomba antar kelas. Perlombaan meliputi estafet gelas, estafet balon, dan estafet bola.

Guru Penjas, Watak Putra Wijaya Kusuma, S.Pd. mengatakan bahwa siswa mengikuti  lomba secara beregu. Tujuannya untuk memupuk kerja sama antar siswa. “Siswa antusias mengikuti lomba. Masing-masing regu berupaya membangun kerja sama yang baik guna meraih juara,” ungkapnya.

Di akhir kegiatan Matsama, Guru kelas 1  membagikan bucket kepada siswa baru. Anak-anak sangat senang menerimanya.  “Asyik, dapat bucket,” kata Meysya. (hnk/abi).

#KementerianSemuaAgama

#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *