Pesan Kepala MAN 3 Kulon Progo dalam HAORNAS 2024, Momentum Tingkatkan Kedisiplinan

Kulon Progo (MAN3KP) – Dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) Tahun 2024, Madrasah Aliyah Negeri 3 Kulon Progo melaksanakan upacara bendera, Senin (09/09/2024) bertempat di halaman madrasah. Adapun peserta upacara meliputi siswa, guru, dan pegawai.

Kepala madrasah, Syaefulani, S.Ag., M.Pd., selaku pembina upacara mengungkapkan bahwa olahraga bukan hanya menyehatkan tubuh namun banyak nilai yang terkandung didalamnya. Seperti kedisiplinan, sportifitas, kejujuran dan sebagainya. “Melalui Haornas ini marilah kita maknai lebih dalam. Dengan berolahraga tubuh akan menjadi sehat, namun selain itu terdapat nilai-nilai yang terkandung didalamnya. Melalui olahraga kita diajarkan kedisiplinan. Disiplin dalam berlatih,bukan hanya sesekali namun secara konsisten.”ungkapnya.

Lebih lanjut Syaefulani menyatakan harapannya pada momentum HAORNAS ini siswa mampu mengimplementasikan nilai kedisiplinan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satunya dengan disiplin berlatih guna menyiapkan dirinya sebagai kontingen MAN 3 Kulon Progo dalam berbagai ajang kompetisi yang dalam waktu dekat ini akan berlangsung.

Dalam kegiatan upacara bendera ini disampaikan juga apresiasi dari madrasah kepada siswa dan kelas atas prestasinya dalam berbagai perlombaan yang telah dilaksanakan seperti kejuaraan KSM, tarung drajat, kempo, pawai karnaval dan lomba kostum antar kelas. Kegiatan berlangsung khidmat dan lancar.(fif/dpj)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *