Tapak Suci MIM Kenteng Review Kembali Jurus Dasar Pencak Silat

Kulon Progo (MIM Kenteng) – Review kembali jurus dasar tapak suci merupakan salah satu usaha dalam proses melatih ingatan siswa-siswi. Pesilat tapak suci MIM Kenteng melaksanakan review yang pada Selasa (24/9/2024) di halaman madrasah. Kepala Madrasah, Rujito, S.Pd.I. M.Pd. mendukung penuh kegiatan ekstra tapak suci madrasah dalam kegiatan latihan. “Tapak suci menjadi salah satu ektra wajib bagi siswa-siswi kelas III–VI. Latihan yang serius dan disiplin tentunya akan membawa dampak yang bagus baik dari segi ilmu dan tentunya akan menunjang prestasi siswa bidang non akademik,” jelas Kamad.

Guru tapak suci, Aat Heffi Muslikhah, S.Pd. menyampaikan kegiatan latihan siswa-siswi madrasah pada jam ekstra. “Latihan yang kita lakukan adalah review jurus dasar yang sudah pernah dipelajari bersama sebelumnya. Para atlet juara juga ikut membantu dalam proses latihan sebagai asisten pelatih. Jumlah peserta yang banyak tentu membutuhkan strategi latihan yang tepat supaya efektif,” ujar Aat.

“12 siswa asisten pelatih dibagi menjadi beberapa tugas supaya semua saling melengkapi. Latihan secara klasikal menjadi pembuka dan pelatih sebagai role model utamanya. Latihan berlangsung lancar dan kondusif dengan semangat dan antusias yang tinggi dari siswa-siswi madrasah,” tambah Aat.

Salah satu peserta, Talita Hasna Maulida Qur’ani ikut aktif dalam kegiatan ekstra tapak suci. “Alhamdulillah saya dan teman-teman ikut latihan tapak suci bersama-sama. Seragam baru dari ayah ibu membuatku lebih semangat latihan. Semoga besok bisa ikut kompetisi dan dapat juara seperti kakak kelas,” ungkap Ida. (ras/abi).

#KementerianSemuaAgama

#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *