MIM Kenteng Sambut Baik KKN PKL Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta

Kulon Progo (MIM Kenteng) – MIM Kenteng menyambut dengan baik KKN PKL Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta. Hal ini dalam rangka mengembangkan pendidikan dalam pembelajaran madrasah. Agenda penyambutan dilaksanakan pada Selasa (29/10/2024) di lingkungan madrasah.

Kepala Madrasah, Rujito, S.Pd.I. M.Pd. menerima kedatangan KKN PKL UAD Yogyakarta di ruang kerjanya. “Selamat datang kepada mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta di madrasah. Inilah tempat di mana mahasiswa semuanya akan belajar dan praktik langsung KBM bersama dengan siswa-siswi kami. Semoga sukses dan lancar semua program kerjanya,” ungkap Kamad.

Guru MIM Kenteng, Beny Mualim, M.Pd. menjelaskan kegiatan penerimaan KKN PKL UAD Yogyakarta. “Mahasiswa KKN PKL UAD Yogyakarta dilepas oleh kampus pada Senin (28/10/2024) di Kanwil Kemenag DIY. KKN tiba di madrasah satu hari setelahnya dan berkoordinasi dengan kamad serta kesiswaan,” ungkap Beny.

“Mahasiswa KKN PKL UAD juga mengadakan perkenalan dengan siswa-siswi madrasah di Masjid Kholid bin Walid seusai jama’ah shalat dhuhur. Tim KKN juga mulai melakukan screening awal pada siswa kelas I – VI secara bergantian untuk mendata siswa. Semua siswa menyambut dengan senang kedatangan mahasiswa,” tambah Beny.

Siswa MIM Kenteng, Arya Perdana Riskianto ikut senang menyambut kedatangan mahasiswa KKN PKL UAD. ”Selamat datang mahasiswa KKN PKL UAD di MIM Kenteng. Semoga mahasiswa semuanya bisa memberikan kami tambahan ilmu dan pengalaman yang baru,” ungkap Arya. (ras/abi).

#KementerianSemuaAgama

#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *