Jum’at Bersih MIN 3 Kulon Progo, Tingkatkan Kebersihan dan Kedisiplinan Siswa
Kulon Progo (MIN3KP) – Siswa-siswi MIN 3 Kulon Progo mengadakan kegiatan kerja bakti untuk membersihkan lingkungan madrasah. Kegiatan ini melibatkan seluruh warga madrasah, mulai dari siswa, guru, hingga staf administrasi.
Tujuan utama dari kerja bakti ini adalah untuk menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman, dan sehat, sekaligus mempererat hubungan antar warga madrasah. Hal tersebut disampaikan Kepala Madrasah, Raden Muh Agus Marchaban, S.Pd.I. pada saat mendampingi kerja bakti pada Jum’at (22/11/2024) pagi.
“Siswa-siswi MIN 3 Kulon Progo mengadakan kegiatan kerja bakti untuk membersihkan lingkungan madrasah. Kegiatan ini melibatkan seluruh warga madrasah, mulai dari siswa, guru, hingga staf administrasi. Tujuan utama dari kerja bakti ini adalah untuk menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman, dan sehat, sekaligus mempererat hubungan antar warga madrasah,” tuturnya
“Kerja bakti ini bukan hanya tentang menjaga kebersihan. Tetapi juga untuk mengajarkan betapa pentingnya tanggung jawab dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Kami berharap kegiatan seperti ini bisa rutin dilakukan agar kebersihan dan kenyamanan madrasah tetap terjaga,” lanjut Marchaban.
“Saya sangat mengapresiasi antusiasme siswa dan guru dalam kegiatan ini. Ini adalah bentuk kepedulian kita bersama untuk menciptakan lingkungan belajar yang nyaman dan mendukung perkembangan siswa,” ungkap Kamad.
Kegiatan para siswa dibagi ke dalam beberapa kelompok. Setiap kelompok bertugas membersihkan area yang berbeda. Seperti halaman, ruang kelas, dan fasilitas umum lainnya. Para guru juga turut serta dengan memberikan arahan dan semangat kepada para siswa agar kegiatan ini berjalan dengan lancar.
Selain membersihkan sampah dan merapikan ruang kelas, kegiatan kerja bakti juga perawatan taman. Beberapa siswa juga ikut dalam perawatan tanaman hias yang ada di sekitar madrasah. Sehingga lingkungan menjadi lebih asri dan hijau.
Dengan adanya kegiatan kerja bakti ini diharapkan para siswa semakin disiplin menjaga kebersihan lingkungan madrasah. Selain itu dapat membawa nilai-nilai positif tersebut ke kehidupan sehari-hari. Kegiatan seperti ini juga menjadi ajang untuk mempererat tali persaudaraan antar warga madrasah.
Kegiatan kerja bakti diharapkan dapat menjadi agenda rutin setiap sebulan sekali. Yakni sebagai bagian dari program madrasah yang berfokus pada kebersihan dan keberlanjutan lingkungan. (myt/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!