Pelita Madinahku, Tingkatkan Pemahaman Fikih Ibadah

Kulon Progo (Kankemenag) – Kegiatan Pelita Madinahku kembali digelar di Masjid Al Muttaqin, Dinas Dikpora Kulon Progo pada Kamis (13/2/2025). Kegiatan yang kedua kalinya ini diikuti oleh 33 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan tersebut.

Pelita Madinahku merupakan program Peningkatan Literasi Al-Qur’an dan Moderasi Beragama bagi ASN Pemerintah Kabupaten Kulon Progo. Kegiatan ini diisi dengan materi keagamaan. Salah satunya fikih ibadah.

Sebelum memulai pembelajaran, para peserta melaksanakan shalat dhuha bersama. Kemudian Narasumber, M. Dzakiyyul Hikam, SH., menyampaikan materi tentang pengantar fikih ibadah. Materi yang disampaikan meliputi macam-macam hukum dalam Islam, serta pengertian, syarat, rukun, sah, dan batal ibadah.

Para peserta terlihat antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka aktif bertanya dan berdiskusi tentang materi yang disampaikan. Salah satu pertanyaan yang muncul adalah tentang contoh fardhu kifayah selain shalat jenazah.

“Fardhu kifayah itu tidak hanya shalat jenazah. Tetapi juga banyak hal lain yang berkaitan dengan masalah sosial. Seperti menjenguk orang sakit,” jawab Hikam.

Kegiatan ini dihadiri oleh para Penyuluh Agama Islam yang juga sebagai mentor dalam Pelita Madinahku. Antara lain Sumihadianah, S.Ag., Agus Ahmad Muhtarom Nur Husnaini, S.Sy., dan Heni Pamularsih, S.Hum.

Pelita Madinahku diharapkan dapat meningkatkan pemahaman ASN tentang agama Islam. Sehingga dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antar ASN. (lua/abi).

#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *