Asah Kerjasama dan Ketangkasan, Siswa MIN 1 Kulon Progo Latihan Semaphore

Kulon Progo (MIN1KP) – Siswa MIN 1 Kulon Progo tampak bersemangat mengikuti latihan semaphore dalam rangkaian kegiatan Pramuka yang digelar di halaman madrasah, Selasa (15/4/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk melatih keterampilan, kerjasama, dan ketangkasan. Sekaligus memperkenalkan cara berkomunikasi jarak jauh dengan menggunakan bendera semaphore.

Latihan dipandu langsung oleh Pelatih Pramuka, R. Agus Yudi Triono yang menjelaskan bahwa semaphore adalah teknik komunikasi menggunakan isyarat bendera untuk menyampaikan pesan secara visual. “Melalui kegiatan ini, siswa tidak hanya belajar baris-berbaris dan isyarat. Tetapi juga dilatih untuk fokus, disiplin, dan bekerja sama dalam tim,” ujarnya.

Para siswa dibagi dalam beberapa kelompok dan berlatih menyusun huruf serta mengirim pesan sederhana menggunakan bendera merah kuning. Meskipun sempat kesulitan saat menyesuaikan posisi bendera, para peserta tampak antusias dan terus berlatih dengan semangat.

Salah satu peserta, Ferisa Nur Azizah, siswa kelas 3B mengaku sangat antusias mengikuti latihan. “Seru sekali. Walaupun awalnya bingung, tetapi setelah dicoba jadi menyenangkan. Bisa kirim pesan seperti sandi-sandi,” tuturnya.

Kepala MIN 1 Kulon Progo, Kasmad Rifangi, M.Pd.I. mengapresiasi kegiatan ini sebagai salah satu bentuk pendidikan karakter yang menyenangkan dan membentuk kepribadian mandiri siswa. (yay/abi).

#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *