Hari Bumi, MTsN 4 Kulon Progo Sukseskan Gerakan Sejuta Pohon Matoa

Kulon Progo (MTsN 4 Kulon Progo) – Peringati Hari Bumi ke-55, MTsN 4 Kulon Progo turut laksanakan Gerakan tanam sejuta pohon Matoa atau Pometia Pinnata (22/4/2025). Penanaman pohon Matoa dilaksanakan di unit II madrasah setempat, dihadiri oleh kepala madrasah Nurhayanti, S.Pd. M.Sc., kepala Tata Usaha Nurul Huda, S.Pd. S.AP., Waka Sarpras Tuguh Suryono, S.Pd., dan juga perwakilan unsur siswa (OSIS serta DKP).

Kepala Madrasah Nurhayanti, S.Pd. M.Sc. mengatakan bahwa pelaksanaan Gerakan Penanaman Bibit Sejuta Pohon Matoa dilaksanakan serentak sesuai arahan Direktur KSKK Madrasah Kasubdit Kelembagaan dan Kerjasama. “MTsN 4 Kulon Progo dengan dukungan Dinas Lingkungan Hidup (DLH DIY dan BPDAS DIY) alhamdulillah telah melakukan penanaman pohon Matoa di unit dua,” jelas Nurhayanti. Selain itu ia juga memberikan edukasi kepada perwakilan siswa yang tergabung dalam OSIS dan DKP bahwasannya kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan kesadaran dan apresiasi masyarakat khususnya warga MTsN 4 Kulon Prog0 terhadap pentinhnya menjaga planet Bumi. Termasuk meningkatkan kepedulian terhadap masalah lingkungan seperti polusi, perubahan iklim, dan penggundulan hutan.

Anisha Vriantanti Pratiwi, salah satu pengurus OSIS mengatakan bahwa kegiatan itu bernilai positif bagi siswa MTsN 4 Kulon Progo termasuk dirinya. “Kegiatan ini sangat penting. Membuat kita sadar untuk senantiasa menjaga planet bumi dari berbagai kerusakan,” ujar Nisa. Menurutnya Matoa sendiri belum terlalu familiar di wilayah Girimulyo. “Bahkan saya penasaran buahnya seperti apa,” imbuh Nisa.

Pohon Matoa sendiri dapat tumbuh dengan ketinggian mencapai 40 meter sehingga sangat baik guna menjaga paru-paru dunia. Selain itu, buah Matoa juga dikenal sebagai buah yang lezat dan tentu kaya nutrisi. Belum lagi menyoal kayunya yang kuat dan ulet bila digunakan sebagai bahan dasar bangunan. (siw/don)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *