KUA Temon Gelar Acara Syawalan Bersama Kaum Rois

Kulon Progo (KUA Temon) – KUA Temon menyelenggarakan acara syawalan bersama kaum rois setempat dengan penuh khidmat yang berlangsung di ruang balai nikah dan haji setempat pada Rabu (23-4-2025).

Acara di hadiri sekitar 100 kaum rois se Kapanewon Temon dan beberapa tokoh pemuka agama setempat yang dipimpin oleh penyuluh Agama Islam  Muqoffa Mahyudin, S. Ag, M. Hum. Acara diawali dengan pembacaan Al-Qur’an juz 30 serta pembacaan doa khotmil Qur’an dilanjutkan ikrar syawalan oleh Muhdhor Zulfan Santoso S. Ag..

Kepala KUA Marqum Muh Zumarodin, S. Pd. I dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih. “Saya merasa bersyukur atas terselanggaranya kegiatan acara ini, dan atas nama kantor Kemenag Kulon Progo dan khususnya kantor KUA menyampaikan mohon maaf bila selama melayani masyarakat banyak kekurangan dan kesalahan,” ujarnya.

Ia juga menginformasikan dan memohon dukungan atas gerakan tanam satu juta pohon yang diinisiasi Kemenag Republik Indonesia. Ia juga memberikan pengarahan kepada para kaum rois supaya teliti dalam memeriksa dokumen bagi para pencari syarat pernikahan, supaya tidak terjadi permasalahan di kemudian hari.

Acara juga menghadirkan pemateri K.H Syarifudin dari janten untuk memberikan tausiah dan berakhir dengan ramah tamah semua peserta.(zul/dpj)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *