MIN 1 Kulon Progo Kembangkan Kreativitas Siswa Melalui Ujian Praktik SBdP

Kulon Progo (MIN1KP) – Ujian praktik merupakan salah satu rangkaian ujian akhir dan tahapan wajib yang harus dilalui siswa kelas VI. Untuk mengembangkan kreativitas siswa kelas VI, MIN 1 Kulon Progo menyelenggarakan ujian praktik mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya (SBdP) dengan membuat kipas dari bahan bambu pada Rabu, (16/4/2025) di ruang kelas madrasah.

Kepala MIN 1 Kulon Progo, Kasmad Rifangi, M.Pd.I. menyatakan bahwa melalui ujian praktik yang diselenggarakan madrasah dapat memberikan pengalaman nyata kepada siswa. “Melalui ujian praktik ini selain sebagai penilaian pencapaian siswa kelas VI juga sebagai sarana untuk mengembangkan kreativitas siswa. Harapan kami dengan ujian ini bisa memberikan pengalaman nyata dalam belajar lewat praktik,” ungkap Kasmad.

Sementara itu guru kelas VIB MIN 1 Kulon Progo, Faiqoh, S.Pd.I. mengungkapkan materi ujian praktik mata pelajaran SBdP. “Materi ujian praktik mapel SBdP kali ini adalah membuat kipas dari bahan baku bambu. Proses pembuatan kipas dari bambu ini membutuhkan keterampilan tangan dalam menganyam. Yakni untuk mengatur dan menyatukan potongan bambu secara tepat untuk membentuk pola yang diinginkan,” ujarnya. (cha/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *