MIN 2 Kulon Progo Gelar Silaturahmi Tokoh Masyarakat
Kulon Progo (MIN2KP) – Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Kulon Progo mengadakan kegiatan silaturahmi dan halal bihalal ke sejumlah tokoh masyarakat. Agenda tersebut dalam rangka mempererat tali silaturahmi dengan tokoh dan warga di sekitar madrasah. Kegiatan digelar pada Selasa (8/4/2025).
Kegiatan ini menjadi momen untuk memperkuat hubungan antara madrasah dan masyarakat. Rombongan guru dan pegawai MIN 2 Kulon progo menyambangi para tokoh di Ngestiharjo dan masyarakat yang rumahnya dekat dengan madrasah.
Dalam kunjungannya Kepala Madrasah, Hartati, S.Pd.I., M.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antara madrasah dan masyarakat. Selain itu juga sebagai wujud nyata dari semangat Syawal untuk saling memaafkan dan mempererat ukhuwah.
“Kami merasa penting untuk terus menjaga silaturahmi dengan para tokoh masyarakat yang selama ini mendukung keberadaan dan perkembangan MIN 2 Kulon Progo. Dengan momen Syawal ini kami berharap hubungan baik yang sudah terjalin bisa semakin erat,” ujar Hartati.
Para tokoh masyarakat yang dikunjungi menyambut hangat kunjungan tersebut. Hartati menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas inisiatif dari pihak madrasah. “Silaturahmi seperti ini membawa berkah dan menumbuhkan rasa kebersamaan. Semoga madrasah terus berkembang dan menjadi kebanggaan masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu salah satu tokoh masyarakat, Kyai Mahmudi menyatakan dukungannya terhadap program-program MIN 2 Kulon Progo dan berharap madrasah ini terus menjadi garda depan dalam pendidikan karakter di wilayah Wates. “Semoga dengan kegiatan ini menjadikan jalinan kebersamaan antara MIN 2 Kulon Progo dan masyarakat erat dan tercipta keharmonisan dan penuh kekeluargaan,” tuturnya. (ttk/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!