MTsN 4 Kulon Progo Gelar Seleksi PPDB Jalur Prestasi bagi Calon Peserta Didik

Kulon Progo (MTsN 4 Kulon Progo) – Menindaklanjuti proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2025/2026, panitia PPDB adakan seleksi bagi calon peserta didik yang telah mendaftar melalui Jalur Prestasi, Jumat (11/4/2025). Sejumlah calon peserta didik mengikuti seleksi guna mendaftar di Kelas Khusus Olahraga (KKO), kelas tahfidz, dan kelas reguler/akademik.

Ketua Panitia PPDB Lukman Khakim, S.Pd. Menyampaikan bahwa siswa yang mendaftar di KKO harus mengikuti beberapa tahap seleksi diantaraya tes fisik umum dan tes kecabangan khusus. “Tes fisik umum yang diikuti antara lain tinggi badan, berat badan, lari cepat 60 meter, pull up, sit up, back up, dan vertival jump. Setelah mengikuti tes fisik, para calon peserta didik akan diuji sesuai kecabangan yang dipilih. Bagi peserta kecabangan voli akan diuji passing atas, passing bawah, servis, dan smash,” demikian papar Lukman. Sedangkan tes khusus kecabangan bulu tangkis terdiri pukulan forehand, pukulan backhand, servis forehand, servis backhand, pukul lob, drop shot, dan smash.

Sementara itu calon peserta didik yang mendaftar melalui jalur reguler dan prestasi mengikuti uji potensi akademik dengan mengerjakan soal-soal pengetahuan umum (Literasi, Numerasi, IPAS). Adapun calon peserta didik yang mendaftar melalui jalur tahfidz mengikuti uji praktik hafalan dan wawancara guna mendeteksi potensi tahfidz para calon peserta didik.

Salah guru tim seleksi tahfidz Surati, S.Ag. mengatakan bahwa potensi program tahfidz mendapatkan angin segar dengan adanya calon peserta didik baru 2025/2026. “Potensi yang telah dimiliki siswa dari SD/MI telah sedemikian baik, maka perlu kita gali dan terus tumbuhkan di MTsN 4 Kulon Progo ke depannya,” tutur Surati.

Lebih jauh, ketua panitia PPDB mengatakan bahwa bagi siswa kelas VI dan para orang tua yang belum berkesempatan mendaftar melului Jalur Prestasi, dapat mendaftar melalui jalur reguler. “Silakan mendaftar melalui jalur reguler yang dibuka mulai April 2025 – 23 Mei 2025. Masih ada kesempatan untuk mendapatkan kursi di MTsN 4 Kulon Progo. Menerima empat kelas, terdiri dari satu rombel kelas tahfidz (daya tampung 32), dua rombel Kelas Khusus Olahraga (daya tampung 64), dan satu kelas akademik (daya tampung 32),” imbuh Lukman. Adapun informasi PPDB yang dibutuhkan dapat diakses melalui berbagai media sosial atau menghubungi nomor kontak panitia. (siw/don)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *