Peringati Hari Bumi Dunia, KUA Pengasih Adakan Silaturahmi dan Tanam Pohon Di Lingkungan Kapel
Kulon Progo (KUA Pengasih) – Sebagai upaya mewujudkan kehidupan antar umat beragama yang harmonis dan sebagai rangkaian dari peringatan Hari Bumi Internasional ke-55 , KUA Pengasih mengadakan silaturahmi ke kapel Santa Veronica Kedungsogo, Kedungsari,Pengasih pada Selasa(22/4/2005)siang.
Kegiatan yang sesuai dengan program Kankemenag Kulon Progo yaitu Sonjoku(Silaturahmi Obrolan Jejaring Ormas Kulon Progo) tersebut dipimpin langsung oleh kepala KUA Pengasih Yusma Alam Rangga S.H.I M.S.I bersama penyuluh agama dan staf pelaksana KUA. Kunjungan diterima oleh tokoh Pemuka Agama di Kapel Santa Veronica JB Ginarta beserta jajaran pengelola lainnya.
Dalam kunjungan silaturahmi tersebut Yusma Rangga mengungkapkan bahwa tujuan silaturahmi tersebut merupakan sebagai upaya menjalin komunikasi antara KUA sebagai bagian dari Kementerian Agama dengan seluruh umat beragama karena semua umat beragama berhak mendapat layanan dari Kementerian Agama diantaranya berupa penyuluhan agama, ” Semua umat berhak untuk menerima penyuluhan keagamaan sehingga Kementerian Agama memiliki penyuluh dari berbagai agama” ungkapnya.
Selain itu Rangga juga menyampaikan ajakan untuk menjaga toleransi perdamaian antar umat beragama meskipun memiliki pemahaman yang berbeda- beda. Selain itu terkait dengan peringatan hari bumi disampaikan tentang program Kementerian Agama berupa penananaman sejuta pohon sebagai upaya menjaga kelestarian lingkungan.
Adapun JB Ginarta dalam tanggapannya menyampaikan terima kasih dan mengapresiasi atas kunjungan dan komunikasi yang dilakukan oleh KUA Pengasih serta menyatakan bahwa pihaknya bersedia mengikuti pembinaan-pembinaan yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama.
Dalam kegiatan silaturahmi tersebut juga dilakukan penanaman pohon matoa di lingkungan kapel Santa Veronica yang dilakukan oleh tim dari KUA dan Pengurus Kapel setempat. (sun/dpj)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!