Program MBG MI Muhammadiyah Kenteng Istiqamah Berikan Pelayanan Terbaik

Kulon Progo (MIM Kenteng) – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di MIM Kenteng terus Istiqamah memberikan pelayanan yang terbaik bagi siswa-siswi. Program MBG masih berlanjut seperti yang dilaksanakan pada Senin (28/4/2025) di lingkungan madrasah.

Kepala Madrasah, Rujito, S.Pd.I. M.Pd. mengimbau kepada siswa-siswi untuk memanfaatkan MBG dengan sebaik-baiknya. “Program MBG ini menjadi pionir utama untuk mencegah adanya stunting dan kekurangan gizi bagi siswa-siswi madrasah. Madrasah sudah seharusnya bisa memanfaatkan kesempatan emas ini untuk lebih memaksimalkan pelayanan MBG demi keseimbangan gizi anak,” jelas Kamad.

Guru MIM Kenteng, Nur Nawangsih, S.Pd. selalu mendampingi kegiatan MBG madrasah. “Program MBG (Makan Bergizi Gratis) di MIM Kenteng selalu tepat waktu dalam pendistribusian. Kami dari pendamping sangat mengapresiasi tim MBG atas kerja kerasnya. Masakan yang disajikan juga bervariasi dan lebih fresh lagi,” ungkap Nawang.

“Setiap kedatangan tim pendistribusian MBG, kami selalu mencatat dan mengecek paket makanannya. MBG kami bagikan pada saat istirahat jam pertama. Semua wadah yang sudah digunakan dikembalikan dan dihitung ulang untuk memastikan tidak ada yang kurang,” tambah Nawang.

Siswi MIM Kenteng, Arvi Novita Sari ikut makan bersama di dalam kelas. “Saya dan teman-teman makan bersama guru di kelas. Lauk, sayur, dan buahnya selalu berbeda. Sehingga membuat kami tidak cepat bosan dalam memakannya. Terima kasih MBG,” ungkap Arvi. (ras/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *