Kelanjutan Study, Siswa MTsN2 Kulon Progo Kunjungi School Fair

Kulon Progo (MTsN2KP) – Siswa MTsN 2 Kulon Progo mengunjungi bazar School Fair . Acara ini diselenggarakan oleh MTsN 2Kulon Progo dalam rangka permintaan sosialisasi penerimaan murid baru dari sebagian SMA, MAN, ataupun SMK dari wilayah Temon dan sekitarnya. Kegiatan ini dilaksanakan di hall madrasah setempat, Janten, Jum’at (9/5/2025).

Acara diawali dengan sambutan kepala MTsN 2 Kulon Progo Muhammad Muslich Purwanto, S.Ag., MPd yang menyampaikan bahwa” Bazar ini sebagai sarana siswa untuk melihat dan bertemu secara langsung beberapa sekolah atau madrasah agar bisa mendapat informasi lebih rinci dengan sekolah yang para siswa inginkan” silahkan juga dari TIM penerimaan murid baru SMA,MAN, SMK menempati stand untuk bersosialisasi” . “silahkan dipergunakan tempat dan waktu yang kami sediakan,”ungkap Muslich.

Para siswa berantusias melihat dan mendatangi stand -stand untuk mencari informasi sekolah yang diinginkan. Salahsatu penunjung stand , Ahnaf Muwafaqi kelas 9 B mengatakan bahwa” setelah ujian khususnya ASPD utama selesai, saya merasa lega dan setelah lulus ingin melanjutkan sekolah lagi. Bazar ini meriah sekali banyak stand dari SMK,SMA,MAN, saya dan teman-teman melihat masing masing sekolah menampilkan keunggulanya, dengan adanya bazar ini menambah wawasan kami tentang berbagai sekolah dilingkungan madrasah kami, berbagai brosur sudah kami dapatkan namun untuk pilihan sekolah saya perlu konsultasi dengan orangtua, “tutur Ahnaf”(tin/don)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *