Siswa MIM Kenteng Belajar Jadi Pemimpin
Kulon Progo (MIM Kenteng) – Melatih kemandirian dengan menjadi seorang pemimpin adalah pengalaman yang sangat berharga untuk pengembangan diri. Seperti yang dilaksanakan siswa MIM Kenteng pada Jum’at (16/5/2025) di Masjid Kholid bin Walid.
Kepala Madrasah, Murtana, S.Pd.I. memotivasi siswa-siswi madrasah supaya berani menjadi pemimpin. “Belajar menjadi pemimpin sejak dini akan berpengaruh besar di kala sudah besar nanti. Memimpin kegiatan shalat atau menjadi imam merupakan salah satu hal sederhana untuk melatih kepemimpinan,” jelas Kamad.
Guru PAI MIM Kenteng, Teguh Cahyana, S.Pd.I. memotivasi siswa madrasah untuk berani tampil. “Berani tampil itu akan memperkuat rasa percaya diri. Hal ini sudah dibuktikan oleh salah satu siswa kelas IV, Raihan Fikri Akramarta. Sudah berani menjadi imam shalat dluha memimpin teman-temannya. Sebuah pencapaian yang bagus,” ujar Teguh.
“Selain menjadi imam shalat, Raihan juga berani menjadi pemimpin upacara madrasah setiap Senin. Semakin banyak berlatih tampil, maka rasa percaya diri akan semakin kuat,” tambah Teguh.
Siswi kelas IV, Raihan Fikri Akramarta sudah berani menjadi seorang pemimpin. “Alhamdulillah berkat motivasi dari guru saya jadi berani untuk maju menjadi pemimpin. Seperti imam shalat dluha dan pemimpin upacara. Terima kasih atas bimbingan guru-guru,” ungkap Raihan. (ras/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!