Dukung Pemberdayaan Perempuan, KUA Galur Fasilitasi Pelatihan Administrasi NA Galur

Kulon Progo (KUA Galur)-Komitmen KUA Galur dalam memberikan layanan prima kembali dibuktikan melalui dukungannya terhadap kegiatan organisasi kemasyarakatan. Pada Ahad (20/7/2025), KUA Galur memfasilitasi penggunaan aula sebagai tempat pelatihan administrasi yang diselenggarakan oleh Nasyiatul Aisyiyah (NA) Galur, organisasi perempuan muda di bawah naungan Muhammadiyah.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya penguatan kapasitas kader NA dalam bidang tata kelola organisasi, pelaporan, dan administrasi keuangan. Kepala KUA Galur, H. Afwan Zuhdi, S.Ag., M.A., menyambut baik inisiatif ini sebagai wujud nyata pemberdayaan generasi muda, khususnya perempuan, dalam mendukung kemajuan masyarakat.

“KUA Galur sangat terbuka bagi organisasi keagamaan dan kemasyarakatan yang memiliki semangat membangun. Aula kami bukan hanya ruang serbaguna, tapi juga ruang sinergi. Pelayanan prima bukan sekadar slogan, tetapi komitmen nyata kami dalam mendukung kegiatan positif umat,” tegasnya.

Pelatihan administrasi yang diikuti oleh perwakilan NA dari berbagai ranting ini berjalan dengan lancar dan penuh antusiasme. Materi disampaikan oleh tim internal NA yang telah berpengalaman dalam manajemen organisasi berbasis komunitas.

Ketua NA Galur, Annisa Muslimah, menyampaikan apresiasinya atas dukungan KUA Galur yang dinilai sangat kooperatif. “Kami merasa terbantu, bisa menggunakan ruang yang nyaman dan representatif. Ini bentuk nyata kolaborasi antara institusi pemerintah dan organisasi perempuan yang patut diapresiasi,” ujarnya.

Melalui pelayanan terbuka seperti ini, KUA Galur terus mempertegas diri sebagai rumah bersama, tempat bertemunya aspirasi keagamaan, sosial, dan edukatif demi penguatan masyarakat Galur yang lebih harmonis dan produktif. (azz/dpj)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *