MAN 2 Kulon Progo Sosialisasikan ANBK kepada Siswa Kelas XI
Kulon Progo (MAN2KP) – MAN 2 Kulon Progo menyelenggarakan kegiatan sosialisasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) kepada peserta siswa kelas XI peserta ANBK yang ditentukan secara acah oleh Education Management Information System (EMIS) yang kemudian diolah oleh BioAN, pada Kamis, (24/7/2025).
Kegiatan ini berlangsung di Ruang Teater Gedung Pusat Pembelajaran Terpadu, Kampus Pusat MAN 2 Kulon Progo, Jalan Pahlawan Gotakan, Panjatan.
Kegiatan sosialisasi dipandu oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Kurnia Panca Dewi, M.Si. dan guru Bimbingan Konseling, Indaryati, S.Pd. Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala MAN 2 Kulon Progo, H. Riza Faozi, M.Si., yang turut memberikan arahan kepada para peserta.
Dalam sambutannya, Riza Faozi mengapresiasi penyelenggaraan sosialisasi ini sebagai bentuk kesiapan madrasah dalam menyambut pelaksanaan ANBK yang akan datang. Ia juga menekankan pentingnya integritas, kejujuran, dan kedisiplinan siswa dalam mengikuti asesmen.
“ANBK bukan hanya evaluasi kognitif, tetapi juga potret mutu madrasah kita. Saya harap para siswa mengikuti asesmen ini dengan sungguh-sungguh dan jujur, karena data dari ANBK akan sangat berguna dalam pengembangan kualitas pendidikan di madrasah kita,” ujar H. Riza.
Sementara itu, Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Kurnia Panca Dewi, M.Si., menyampaikan bahwa ANBK bertujuan memetakan mutu satuan pendidikan berdasarkan hasil belajar kognitif siswa dan kualitas lingkungan belajar.
“Hasil ANBK tidak menentukan kelulusan, tetapi sangat berpengaruh terhadap pemetaan mutu madrasah. Bagi siswa, hasil asesmen ini juga dapat menjadi refleksi untuk meningkatkan kesiapan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, termasuk seleksi masuk perguruan tinggi melalui jalur SNBP,” jelas Kurnia.
Guru BK MAN 2 Kulon Progo, Indaryati, S.Pd., menambahkan bahwa ANBK juga mencakup Survei Karakter dan Lingkungan Belajar yang menjadi bagian penting dalam membentuk peserta didik yang unggul secara akademik dan berkarakter.
“Kami mendampingi siswa tidak hanya dalam hal akademik, tetapi juga dalam memahami pentingnya asesmen ini bagi pembentukan profil pelajar Pancasila. Kami berharap siswa dapat mengikuti ANBK dengan tenang, percaya diri, dan penuh tanggung jawab,” ungkap Indaryati.
Dengan sosialisasi ini, diharapkan para siswa memiliki pemahaman yang komprehensif mengenai pelaksanaan ANBK dan siap berpartisipasi secara optimal dalam mendukung pemetaan dan peningkatan mutu pendidikan di MAN 2 Kulon Progo. (gia/dpj)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!