Gandeng Puskesmas, Gelar Pemeriksaan Kesehatan ASN KUA Lendah

Kulon Progo (KUA Lendah) – Pada Selasa, tanggal (12/8/2025), bertempat di Kantor Urusan Agama (KUA) Lendah, dilaksanakan kegiatan pemeriksaan kesehatan bagi seluruh jajara KUA setempat. Kegiatan ini merupakan kerja sama antara KUA dan Puskesmas Lendah sebagai bentuk perhatian terhadap kesehatan aparatur, guna mendukung kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan meliputi:Pemeriksaan tekanan darah (tensi), kadar gula darah,kadar asam urat, Pemeriksaan kesehatan mata, kesehatan gigi, dan kesehatan telinga
Tenaga medis dari Puskesmas Lendah hadir secara langsung dengan membawa peralatan pemeriksaan yang diperlukan, sehingga seluruh pegawai dapat menjalani pemeriksaan secara menyeluruh.

Sambutan Kepala KUA Lendah
Kepala KUA Lendah, H. Zamroni, S.Ag., M.Si, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kesehatan adalah modal utama kita dalam bekerja dan melayani masyarakat. “Dengan pemeriksaan ini, kita dapat mengetahui kondisi tubuh masing-masing, sehingga dapat menjaga dan meningkatkan kesehatan demi memberikan pelayanan terbaik. Terima kasih kepada Puskesmas Lendah yang telah memfasilitasi terlaksananya kegiatan ini,” ujarnya.
Kegiatan pemeriksaan kesehatan berlangsung dengan lancar dan penuh antusiasme dari seluruh karyawan. Hasil pemeriksaan akan menjadi bahan evaluasi pribadi setiap pegawai untuk menjaga kesehatan secara berkelanjutan. (nrm/dpj)



Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!