MIN 1 Kulon Progo Pertahankan Gelar Juara Umum PKM Kabupaten

Kulon Progo (MIN1KP) – Prestasi gemilang kembali diraih oleh MIN 1 Kulon Progo dalam ajang Pekan Kompetisi Madrasah (PKM) Kabupaten Tahun 2025. Madrasah ini berhasil mempertahankan gelar Juara Umum tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI) setelah mengukir kemenangan di berbagai cabang lomba yang berlangsung pada Selasa-Rabu (30/9–1/10/2025).

Sebanyak 16 piala berhasil dibawa pulang. Di antaranya Juara pertama Pidato Bahasa Indonesia Putri, Madrasah Singer Putri, Tenis Meja Tunggal Putra, Tenis Meja Ganda Putra, Tenis Meja Ganda Putri, Catur Putra, serta Juara Umum Tingkat MI. Selain itu MIN 1 Kulon Progo juga meraih Juara kedua Hadroh, MTQ Putra, Bulu Tangkis Tunggal Putri, dan MHQ Putri. Selanjutnya Juara ketiga Madrasah Singer Putra, Tenis Meja Tunggal Putri, Lari Sprint Putra dan Putri, serta Bulu Tangkis Ganda Putri.

Penyerahan piala juara umum dilakukan oleh Kasi Pendidikan Madrasah Kemenag Kabupaten Kulon Progo, Muhamad Dwi Putranto, S.Pd., M.M. di halaman MIN 1 Kulon Progo.

Ketua panitia PKM MIN 1 Kulon Progo, Moh. Mushoddiq, S.Pd.I. menyampaikan rasa syukur atas keberhasilan madrasahnya. “Alhamdulillah, MIN 1 Kulon Progo dapat mempertahankan prestasi juara umum seperti tahun sebelumnya. Ini berkat kerja sama yang baik antara siswa, guru, dan seluruh warga madrasah,” ujarnya.

Kepala Madrasah, Kasmad Rifangi, M.Pd.I. turut menambahkan harapan agar prestasi ini menjadi motivasi untuk terus berprestasi hingga tingkat provinsi. (yay/abi).

#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *