KUA Wates Gelar Bimbingan Perkawinan Calon Pengantin Generasi-Z

Kulon Progo (KUA Wates) – Kantor Urusan Agama (KUA) Kapanewon Wates kembali menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Perkawinan (Bimwin) bagi calon pengantin (catin) pada Kamis (13/11/2025) pagi, yang diikuti 50 peserta di Balai Nikah KUA setempat.
Kegiatan Bimwin kali ini menghadirkan dua narasumber, penyuluh KB Wates, Fillia Falentina Efrata, S.Sos, yang menyampaikan materi bertema “Mengenal Stunting dan Gerakan Ayah Teladan Indonesia (GATI)”.
Dalam paparannya, Fillia mengajak para peserta untuk memahami pentingnya peran keluarga, terutama ayah, dalam menciptakan generasi sehat dan berkualitas menuju Indonesia Emas 2045.
Pemateri kedua, BurhanudinS.Ag, Fasilitator Bimwin KUA Wates, menyampaikan materi tentang “Psikologi Keluarga”. Ia menekankan pentingnya komunikasi, empati, dan kesiapan mental pasangan dalam membangun rumah tangga yang harmonis dan sakinah.
Sementara itu, Kepala KUA Wates, Marjuki, S.H.I., M.S.I, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Menurutnya, kegiatan Bimwin tidak hanya memperkaya pengetahuan calon pengantin tentang kehidupan berumah tangga, tetapi juga mendukung program nasional Gerakan Ayah Teladan Indonesia (GATI) yang digagas oleh BKKBN dalam rangka menekan angka stunting dan memperkuat ketahanan keluarga.

“Kami di KUA Wates sangat mendukung program GATI BKKBN. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan para calon pengantin memiliki bekal yang cukup untuk membangun keluarga yang sehat, bahagia, dan berdaya,” ujar Marjuki.
Dengan semangat kolaborasi lintas sektor, kegiatan Bimbingan Perkawinan di KUA Wates diharapkan dapat menjadi wadah pembelajaran dan persiapan bagi generasi muda dalam membentuk keluarga berkualitas menuju Indonesia Emas 2045.” Imbuhnya. (rar/dpj)



Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!