MTsN 4 Kulon Progo Gelar Madsanefour Cup V, Hari Pertama Sepuluh Pertandingan

Kulon Progo (MTsN4KP) – Kegiatan Madsanefour Cup V antar SD/MI se-DIY/Jateng telah dimulai dan berlangsung di GOR Tunas Menoreh, Senin (15/12/2025). Kegiatan tersebut menjadi agenda rutin yang diadakan oleh Dewan Kerja Penggalan (DKP) MTsN 4 Kulon Progo dan telah berjalan selama lima tahun.

Panitia penyelenggara, Almeyda Athifa Santosa mengatakan bahwa di hari pertama berlangsung sepuluh pertandingan. “Pertandingan pertama berlangsung antara SD Muh Degan vs SDN Pandanrejo. Pada sesi ini dimenangkan oleh SDN Pandanrejo dengan skor 2-0. Dilanjutkan dengan pertandingan kedua, SDN 1 Tlogorejoguwo vs SDN Kebonharjo. Dimenangkan oleh SDN 1 Tlogorejoguwo dengan skor 2-1. Lalu pertandingan ketiga, antara SDN 1 Jonggrangan vs SDN Tegalsari.  Pertandingan tersebut dimenangkan oleh SDN 1 Jonggrangan dengan skor 2-0,” jelas Thifa.

Di hari pertama tersebut, juga dilaksanakan pertandingan keempat, SDN Ngaran vs SDN Jatiroto. Pada pertandingan tersebut dimenangkan oleh SDN Ngaran dengan skor 2-0. Pertandingan kelima mempertemukan SDN Pandanrejo vs SDN Kembaran.  Ajang ini dimenangkan oleh SDN Kembaran dengan skor 2-1.

Siangnya, pertandingan keenam berlangsung antara SDN Hardimulyo vs SD Muh Ngentak, yang dimenangkan oleh SDN Hardimulyo dengan skor 2-1.  Selanjutnya SDN 1 Tlogorejoguwo vs SDN Tlogobulu bertanding di sesi tujuh. Pada babak ini dimenangkan SDN 1 Tlogorejoguwo dengan skor 2-1.

Lanjut dipertandingan kedelapan, antara SDN 1 Jonggrangan vs SDN 2 Wonorejo. Dalam sesi ini berhasil dimenangkan oleh SDN 2 Wonorejo dengan skor 2-0. Adapun SDN Ngaran vs SDN Purwosari, berhasil dimenangkan oleh SDN Ngaran skor 2-0. Pertandingan hari pertama diakhiri dengan penampilan SDN 2 Jonggrangan vs SDN Tawangsari. Pertandingan ini dimenangkan oleh SDN 2 Jonggrangan dengan skor 2-1.

Acara hari pertama diakhiri dengan bersih bersih Gor Tunas Menoreh. “Semoga kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi kita semua,” kata Thifa.

Kepala Madrasah, Asnah Al Amien, S.Ag., M.S.I. dalam memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan Madsanefour Cup V. “Selamat datang dan selamat mengikuti pertandingan voli di Madsanefour Cup V bagi tim dari berbagai SD/MI. Ajang ini menjadi sarana bahwa kalian mampu mengekspresikan bakat dan kemampuan bermain voli yang terbaik,” ujarnya. (aul/abi).

#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *