Film Dokumenter MIM Kenteng Raih Juara Pertama DIY

Kulon Progo (MIM Kenteng) – Film documenter kolaborasi PK IMM Buya Hamka dan MIM Kenteng berhasil menyabet Juara pertama tingkat DIY. Pengumuman hasil penjurian film dokumenter dilaksanakan pada Rabu (7/1/2026) secara online di madrasah.

Kepala Madarah, Murtana, S.Pd.I. ikut bangga atas prestasi dari tim film dokumenter madrasah. “Selamat untuk tim film documenter madrasah. Baik dari sutradara, penulis naskah, kameramen, para aktor, editor, dan semua pihak yang terlibat. Juara ini sebagai hadiah dan prestasi yang gemilang,” jelas Kamad.

Guru MIM Kenteng, Teguh Cahyana, S.Pd.I. menjelaskan proses produksi film dokumenter madrasah. “Film indie ini mengangkat judul 3 Pelita Penerus Bangsa. Adapun isi daripada film ini adalah kearifan budaya Islami. Sejarah berdirinya madrasah dan TKA TPA Al Muttawakilin Kenteng. Semua aktor kami ambil dari siswa-siswi pilihan madrasah,” ungkap Teguh.

“Proses produksi juga menggunakan beberapa titik lokasi yang ada di sekitar madrasah, TK Aba Kenteng, dan Masjid Kholid bin Walid. Video dibuat dengan scene yang bagus untuk keruntutan skrip cerita. Adapun pesan yang disampaikan dari film ini yaitu bahwa harus tetap semangat untuk menebar kebaikan tanpa meruntuhkan yang lain,” tambah Teguh.

Siswi MIM Kenteng, Nafisha Mikaila Putriadha ikut senang bisa menjadi bagian dari aktor film. “Saya senang bisa ikut berpartisipasi dalam proses produksi film dokumenter. Kami juga senang film ini bisa meraih juara terbaik pertama. Semoga di lain kesempatan bisa ikut main film lagi,” ujar Mika. (ras/abi).

#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *