Jaga Validitas Arah Kiblat, KUA Sentolo Lakukan Kalibrasi Masjid Al Muttaqin

Kulon Progo (KUA Sentolo) – Sebagai bentuk pelayanan dan untuk memastikan validasi titik arah kiblat masjid, KUA Sentolo menyerahkan sertifikat arah kiblat kepada takmir masjid Al Muttaqin, pada Selasa, (30/12/2025). Penyerahan sertifikat arah kiblat dilakukan oleh Penyuluh Agama Islam KUA Sentolo, Jarsono kepada  Samanto selaku ketua takmir madjid setempat.

Dengan diserahkannya sertifikat arah kiblat tersebut maka jama’ah menjadi semakin mantab dan khusyu’ menjalankan solat dan ibadah-ibadah yang lainya. Disampaikan oleh Jarsono bahwa KUA Sentolo akan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat terutama terkait pengukuran arah kiblat bagi masjid, mushola atau tanah makam.

“Kepada segenap takmir masjid dan mushola yang belum diukur arah kiblatnya, bisa segera menghubungi KUA untuk mengajukan permohonan pengukuran arah kiblat seperti masjid Al Muttaqin ini. Tidak hanya masjid dan mushola, bagi yang tanah makamnya belum diukur, bisa segera dilakukan pengukuran seperti masjid ini,” uangkapnya.

Sebelumnya, bersama tim dari Bimas Islam Kemenag Kulon Progo dan KUA Sentolo didampingi takmir setempat, telah dilakukan pengukuran arah kiblat di Masjid Al Muttaqin, Senin, (22/12/2025). Saat itu hadir dari KUA Sentolo, Penyuluh agama Islam, Jarsono dan Tri Koniyanto. Sedangkan dari Tim Seksi Bimas Islam Kankemenag Kulon Progo hadir Supardi, Tubiyanto dan Jian Nurcahyo. Sementara dari perwakilan takmir hadir Samanto selaku ketua takmir dan Riyanto.

Tri Koniyanto menyampaikan bahwa pengukuran arah kiblat ini sejalan dengan program Kemenag Kulon Progo, X-Kiblatku yang memberikan pelayanan mudah, proses cepat dan gratis dengan biaya gratis.

“Kita akan layani masyarakat secepat mungkin dan semudah mungkin, sehingga jamaah dapat beribadah dengan arah yang tepat tanpa ada keraguan sedikitpun” ungkap Tri.

Selanjutnya KUA Sentolo mendorong kepada segenap takmir masjid, mushola, makam atau lembaga lainnya yang belum diukur arah kiblatnya agar segera menghubungi KUA. Harapannya, hingga pada waktunya semua sudah terukur arah kiblatnya semua. (skd/dpj)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *