Jum’at Sehat Musera, Giatkan Senam Bersama

Kulon Progo (MUSERA) – MI Muhammadiyah Serangrejo (Musera) giat melaksanakan Jum’at Sehat dengan Senam Anak Indonesia Hebat. Hal itu untuk meningkatkan kebugaran motorik para murid. Agenda digelar pada Jum’at (30/1/2026).

Kegiatan senam juga menanamkan pola hidup sehat sejak dini. Senam dengan semangat yang ceria dapat membentuk karakter anak yang tangguh. Senam dipandu oleh guru Penjaskes, Fita Haryanti, S.Or. Sebanyak delapan puluh dua murid dan sepuluh guru semangat mengikuti gerakan senam Anak Indonesia Hebat.

”Kegiatan senam ini bertujuan untuk meningkatkan daya tahan tubuh, kebugaran fisik, mental, dan kedisiplinan anak. Senam ini juga membangun semangat dan rasa percaya diri serta menguatkan cinta tanah air,” jelas Fita.

”Harapannya senam ini menjadi solusi efektif untuk mengembalikan aktivitas jasmani anak di tengah era digital. Senam Anak Indonesia Hebat ini dirancang dengan gerakan yang dinamis, energik, dan penuh keceriaan, yang terinspirasi dari kekayaan budaya nusantara,” sambungnya.

”Dengan begitu, senam tidak hanya fokus pada peningkatan fisik. Tetapi juga menciptakan kesadaran kebangsaan dan semangat kebersamaan di kalangan generasi muda,” pungkasnya.

Kepala Madrasah, Sumarsih, M.S.I. mengapresiasi terlaksananya Jum’at sehat. ”Senam menanamkan pola hidup sehat dan membangun rasa kebersamaan di antara seluruh warga madrasah. Melalui kegiatan ini kami berharap anak-anak tidak hanya sehat secara fisik. Tetapi juga memiliki semangat kerja sama dan kegembiraan dalam menjalani aktivitas sehari-hari,” ujar Kamad.

Salah satu murid Musera, Balqis Zahwa Afifah ikut aktif dalam kegiatan senam sehat mengaku senang mengikuti kegiatan tersebut. ”Senam ini sangat menyenangkan. Gerakannya unik-unik. Ada tangan ke depan, melangkah, menekuk kaki, dan gerakan serentak/saling menopang yang ceria,” kata Balqis. (ist/abi).

#KementerianSemuaAgama

#MakinDigitalMenjangkauUmat

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *