Kepala MIN 1 Kulon Progo Hadiri Rakor PMBM

Yogyakarta (MIN1KP) – Kepala MIN 1 Kulon Progo mengikuti Rapat Koordinasi Penerimaan Murid Baru Madrasah (PMBM) Tahun Pelajaran 2026/2027. Agenda tersebut diselenggarakan Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag DIY, Senin (19/1/2026) siang. Kegiatan ini berlangsung di Aula Lantai III Kanwil Kemenag DIY.
Rakor tersebut dihadiri oleh Ketua KKRA, KKMI, KKMTs, dan KKMA tingkat provinsi, serta perwakilan pengurus dari kabupaten/kota. Kehadiran para pimpinan madrasah dan pengurus kelompok kerja menjadi bagian penting dalam menyamakan persepsi terkait mekanisme, kebijakan, serta teknis pelaksanaan penerimaan murid baru pada tahun pelajaran mendatang.
Suasana rapat berjalan cukup dinamis. Peserta aktif menyampaikan pandangan dan pengalaman dari daerah masing-masing. Terutama terkait tantangan sosialisasi PMBM kepada masyarakat. Selain itu, pembahasan juga menyoroti pentingnya transparansi, pemerataan akses, serta peningkatan mutu layanan pendidikan madrasah.

Kepala MIN 1 Kulon Progo, Kasmad Rifangi, M.Pd.I. menilai kegiatan ini sangat membantu satuan pendidikan dalam menyiapkan langkah yang lebih terarah. Menurutnya, rakor menjadi ruang yang tepat untuk berbagi praktik baik sekaligus menyelaraskan kebijakan pusat dengan kondisi lapangan.
“PMBM bukan sekadar soal penerimaan siswa. Tetapi juga tentang bagaimana madrasah menjaga kepercayaan masyarakat. Melalui rakor ini kami mendapat gambaran yang lebih jelas agar pelaksanaan di madrasah berjalan tertib, adil, dan sesuai aturan,” ungkap Kasmad.
Ia juga berharap hasil rakor dapat segera ditindaklanjuti oleh seluruh madrasah. Sehingga proses PMBM 2026/2027 berjalan lebih tertata dan minim kendala. Dengan koordinasi yang baik, madrasah diharapkan mampu memberikan layanan pendidikan yang semakin berkualitas.
Rapat koordinasi ini menjadi salah satu langkah awal dalam menyiapkan generasi peserta didik madrasah yang unggul, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan masa depan. (yay/cha/abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat



Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!