Momen HAB, Kankemenag Kulon Progo Gelar Publikasi Awards

Kulon Progo (Kankemenag) – Publikasi menjadi ajang yang penting dalam membangun citra suatu instansi. Selain itu juga sebagai sarana untuk mempertanggungjawabkan pelaksanaan tugas kepada pimpinan dan masyarakat. Kasi Bimas Islam, M. Qomaruzzaman, S.Ag. M.S.I. menyampaikan hal itu di sela-sela penyerahan penghargaan Publikasi Awards yang berlangsung di Halaman MTsN 2 Kulon Progo, Sabtu (3/1/2026) pagi.
“Publikasi ini menjadi penting bagi suatu instansi. Yakni sebagai sarana membangun citra suatu instansi. Selain itu juga merupakan sara untuk mempertanggungjawabkan ketugasan kita kepada pimpinan dan masyarakat,” ujarnya.

“Penghargaan ini kita laksanakan untuk menambah semangat bagi satker dan unit kerja di Kankemenag Kulon Progo dalam hal publikasi. Yakni melalui media sosial resmi masing-masing satker dan unit kerja maupun melalui media massa,” imbuh Qomar.
Adapun penghargaan Publikasi Awards Kankemenag Kulon Progo tersebut dengan penilaian produktivitas untuk media sosial melalui instagram, tiktok, youtube, website resmi, media online/daring, dan media cetak.
Publikasi Awards untuk jenjang MI: Terproduktif pertama MIN 1 Kulon Progo dengan 898 point, Terproduktif kedua MIM Kenteng sebanyak 426 point, dan Terproduktif ketiga MIN 2 Kulon Progo sejumlah 324 point.

Kemudian untuk Publikasi Awards jenjang MTs: Terproduktif pertama MTsN 4 Kulon Progo dengan 1277 point, Terproduktif kedua MTsN 5 Kulon Progo sebanyak 788 point, dan Terproduktif ketiga MTsN 1 Kulon Progo sejumlah 619 point.
Untuk Publikasi Awards Jenjang MA: Terproduktif pertama MAN 2 Kulon Progo dengan 1195 point, Terproduktif kedua MAN 1 Kulon Progo sebanyak 654 point, dan Terproduktif ketiga MAN 3 Kulon Progo sejumlah 117 point.
Selanjutnya Publikasi Awards untuk Jurnalis Siswa Madrasah pada Website Kankemenag Kulon Progo: Terproduktif pertama Jurnalis/OSIS MTsN 5 Kulon Progo dengan 109 point, Terproduktif kedua Jurnalis/OSIS MTsN 6 Kulon Progo sebanyak 90 point, dan Terproduktif ketiga Jurnalis/OSIS MTsN 1 Kulon Progo sejumlah 71 point.

Sedangkan Publikasi Awards untuk Jenjang KUA: Terproduktif pertama KUA Nanggulan dengan 320 point, Terproduktif kedua KUA Galur sebanyak 268 point, dan Terproduktif ketiga KUA Kokap sejumlah 258 point.
Sementara untuk Indeks Kepuasan Masyarakat dan partisipasi penilaian terhadap layanan KUA: Terbaik pertama KUA Pengasih dengan 95, 67 point, Terbaik kedua KUA Temon sebanyak 95,15 point, dan Terbaik ketiga KUA Kalibawang sejumlah 62,93 point. (abi).
#KementerianSemuaAgama
#MakinDigitalMenjangkauUmat



Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!